Jakarta,Gatra.com - Perebutan juara pada ajang olahraga voli PLN Mobile Proliga 2024 berlangsung sengit. Jakarta Popsivo Polwan yang merupakan klub bola voli putri Kepolisian Negara RI bersaing dengan klub bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro untuk memperoleh juara 3. Alhasil, Popsivo Polwan memenangkan pertarungan itu dan meraih juara ketiga. Laga yang digelar di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu (20/7/2024) WIB juga mempertemukan Jakarta BIN dan Jakarta Electric PLN.
Popsivo Polwan mengungguli lawan nya Pertamina Enduro pada set pertama. permainan yang dilakukan sangat lah sengit. Pada awal permainan, Pertamina Enduro sempat tertinggal jauh 11-2 dengan Popsivo Polwan. Namun Pertamina Enduro mampu mengejar ketertinggalan yang ada. Skor menjadi 13-8. Popsivo Polwan tidak tinggal diam dan mempertahankan keunggulannya. Hingga pertandingan set pertama berakhir, skor 25-18 untuk Popsivo Polwan.
Pada set kedua, Pertamina Enduro semakin menunjukkan taringnya. Di awal pertandingan, Pertamina Enduro dan Popsivo Polwan memiliki skor yang imbang. Keduanya sempat saling kejar, hingga Popsivo Polwan kembali unggul, dengan selisih satu hingga dua skor. Meski begitu, Pertamina Enduro kembali menyerang Popsivo Polwan dan membalikkan keadaan. Hasil akhir skor pada set kedua yaitu 25-23 untuk Pertamina Enduro.
Set ke-3, Irina Voronkova cs mengunci kemenangan dengan skor 25-16 bagi Popsivo Polwan. Sebelumnya, juga terjadi saling kejar skor. Namun, Popsivo Polri menunjukkan kemampuannya. Hal ini memastikan kemenangan juara 3 bagi Popsivo Polwan dengan perolehan skor di set ke empat yakni 25-13 bagi Popsivo Polwan. Tanpa adanya perlawanan yang sengit dari Pertamina Enduro.
Sebagai informasi, PLN Mobile Proliga merupakan kompetisi voli yang didukung oleh PLN. Pada 2024, PLN Mobile Proliga digelar pada 25 April hingga 21 Juli 2024.