Home Gaya Hidup Accor Hotels Yogyakarta Serahkan Bantuan Peralatan Pengolahan Sampah Organik ke Kampung Wisata Prenggan

Accor Hotels Yogyakarta Serahkan Bantuan Peralatan Pengolahan Sampah Organik ke Kampung Wisata Prenggan

Yogyakarta, Gatra.com - Accor Hotels Yogyakarta yang terdiri dari The Phoenix Hotel Yogyakarta – Handwritten Collection, Ibis Styles Yogyakarta dan Novotel Suites Yogyakarta Malioboro berkolaborasi dengan Dinas Pariwisata DIY dalam penyerahan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa 1 (satu) set peralatan pengolahan sampah organik menjadi pupuk organik cair (POC).

Bantuan ini diserahkan ke Kampung Wisata Prenggan, Kotagede, Yogyakarta pada hari Kamis, (20/6).

Acara yang dihadiri oleh Kepala Dinas Pariwisata DIY, Singgih Raharjo dan Accor Hotels Yogyakarta ini berlangsung di Kampung Wisata Prenggan. 

Baca Juga: Pakar UGM Tawarkan Solusi Tiga Tahap

Singgih Raharjo mengapresiasi upaya Accor Hotels Yogyakarta yang telah memberikan bantuan untuk mengurangi volume sampah khususnya dari sektor kegiatan wisata di Kota Yogyakarta. 

“Harapannya dengan penyerahan bantuan berupa peralatan pengolahan sampah organik ini ke Kampung Wisata Prenggan dapat menciptakan lingkungan dan suasana yang kondusif guna mendorong tumbuh dan berkembangnya kegiatan kepariwisataan berkelanjutan di Daerah Istimewa Yogyakarta,” ujarnya.

General Manager The Phoenix Hotel Yogyakarta, Rulvastina Randy mewakili Accor Hotels Yogyakarta memberikan sambutan terkait program CSR ini.

Jajaran Accor Hotels Yogyakarta, Dinas Pariwisata DIY dan pernagkat Kampung Wisata Prenggan melakukan foto bersama. (IST)

Dengan bantuan yang diberikan berupa peralatan dan edukasi dalam pengolahan sampah organik menjadi pupuk organik cair ini, diharapkan akan memberikan semangat dan komitmen baru untuk para warga dalam memilah dan mengolah sampahnya.

“Serta motivasi bagi para pelaku pariwisata lainnya untuk turut peduli dan berkontribusi terhadap kemajuan industri pariwisata di kota Yogyakarta,” ujarnya.

Acara ini ditutup dengan penyerahan 1 (satu) set peralatan pengolahan sampah organik menjadi pupuk organik cair (POC) yang disediakan oleh Accor Hotels Yogyakarta, dari Kepala Dinas Pariwisata DIY, Singgih Raharjo kepada Ketua LPMK dan Kampung Wisata Kelurahan Prenggan, Rr. Wiwiek Ngesti WD.

61