Home Olahraga Persib Bandung Kalah dari PSS Sleman

Persib Bandung Kalah dari PSS Sleman

Surakarta, Gatra.com - Persib Bandung harus menerima kekalahan 1-0 atas PSS Sleman pada pertandingan pekan ke-34 Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan Solo, Selasa (30/4).

Pertandingan baru dimulai, Persib mendapat tekanan, tapi Kiper Teja Paku Alam dengan sigap menepis bola. Kemudian, Klok mampu melakukan dua kali blok terhadap tembakan di dalam kotak penalti.

Pada menit ke-20, Teja kembali melakukan penyelamatan gemilang dengan menggagalkan umpan Elvis Kamsoba. Di menit 23, Beckham Putra mendapat kartu kuning akibat melakukan pelanggaran dari belakang kepada Elvis.

Pada menit ke-35, Kakang membayang-bayangi Esteban Vizcarra yang berupaya masuk ke dalam kotak penalti. Mantan penggawa Persib itu kemudian melepaskan sepakan keras tapi belum mampu menembus gawang Maung Bandung.

Pada menit-menit akhir babak pertama, Persib masih mendapat ancaman. Beruntung, Achmad Jufriyanto mampu menghalau bola yang masuk ke dalam kotak penalti dengan sundulan. Setelah tambahan waktu dua menit, babak pertama berakhir dengan skor 0-0.

Usai turun minum, Persib langsung menyerang di babak kedua. Ezra Walian mendapat ruang di depan kotak penalti dan melepaskan tembakan keras. Sayang, tembakannya bisa diblok Wahyudi Setiawan Hamisi.

Pada menit ke-53, pertahanan Persib kembali berada di bawah tekanan. Saddam Gaffar mencoba masuk ke area penalti tapi langkahnya terhenti setelah ditarik oleh Victor Igbonefo. Buntutnya, Igbonefo diganjar kartu kuning.

Pada menit ke-55, Jihad Ayoub mendapat kartu kuning kedua yang setelah melanggar Marc Klok. Sedangkan kartu kuning pertama didapatnya di menit ke-44. PSS harus bermain dengan sepuluh pemain.

Pada menit ke-62, pelatih Persib Bojan Hodak melakukan tiga pergantian sekaligus. Ia memasukkan Alberto Rodriguez, Abdul Aziz dan Arsan Makarin menggantikan Victor Igbonefo, Ezra Walian dan Ryan Kurnia.

Pada menit ke-63, Teja Paku Alam kembali menghalau tembakan yang kali ini dilepaskan Esteban melalui tendangan bebas. Di menit 69, Alberto menghalau umpan silang Abduh sekaligus mencegah Saddam mencetak gol.

Pada menit ke-75, Arsan mendapat umpan terobosan dari Klok. Arsan berusaha meneruskannya kepada pemain lain, namun mampu digagalkan kiper PSS, M. Ridwan. Pada menit ke-82, Kakang digantikan M. Adzikry. Sebelumnya, Kakang mengeluhkan sakit di paha setelah menghalau bola.

Pada menit ke-89, Elvis dijatuhkan Zalnando di dalam kotak penalti, PSS pun mendapat tendangan penalti. Pada menit ke-90+2, Ajak Chol Riak yang menjadi eksekutor mampu menuntaskan tugasnya. PSS mencatatkan keunggulan 1-0.

Di sisa waktu, Persib berusaha membalas lewat tendangan bebas Marc yang mengarah kepada Alberto. Namun, pemain PSS mampu menghalau bola. Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan PSS Sleman.

Atas hasil ini, Persib tetap menempati peringkat kedua dengan nilai 62 dan akan kembali bertanding di Championship Series menghadapi Bali United.

Sementara PSS Sleman terhindar dari ancaman degradasi setelah mengumpulkan 39 poin dan menempati peringkat ke-13 klasemen akhir.

35