Home Pemilu 2024 Paslon Prabowo-Gibran Menang Telak di TPS Gibran

Paslon Prabowo-Gibran Menang Telak di TPS Gibran

Solo, Gatra.com - Pasangan calon (Paslon) nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menang telak di TPS 034 Kampung Tirtoyoso RT 04 RW 13 kelurahan Manahan, Kecamatan Banjarsari, Solo, Rabu (14/2). Paslon Prabowo-Gibran mengungguli jauh dari dua paslon lainnya dengan perolehan 110 suara.

TPS ini merupakan TPS yang digunakan oleh Gibran dan istrinya Selvi Ananda untuk menggunakan hak pilihnya. Sementara penghitungan suara dimulai sekitar pukul 13.40 WIB.

Dari hasil penghitungan suara, Paslon Prabowo-Gibran menang telak dengan perolehan 110 suara. Sementara untuk paslon 03 Ganjar-Mahfud memperoleh separuhnya, yakni 53 suara dan Paslon Anies-Muhaimin hanya memperoleh 6 suara.

Ketua Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) 034 Tirtoyoso, Manahan Heru Marwanto usai penghitungan mengatakan total suara masuk tercatat ada 171 suara. Dari semua surat suara yang digunakan ada 2 suara yang tidak sah.

"Tadi kami lihat yang dicoblos dua, paslon 02 dan paslon 03. Jadi kami nyatakan surat suaranya tidak sah," katanya.

Sementara daftar pemilih tetap (DPT) di TPS 034 Kampung Tirtoyoso RT 04 RW 13 kelurahan Manahan, Kecamatan Banjarsari, Solo tercatat ada 182 suara. "Sehingga ada 11 suara yang tidak digunakan," katanya.

23