Dortmund, Gatra.com - Borussia Dortmund resmi mengumumkan kedatangan Jadon Sanco.
Selain telah melakukan penandatanganan kontrak pinjaman, dan tes medis, Dortmund juga sudah memberikan kostum kepada Sancho.
Baca Juga: Piala Super Spanyol: Barcelona Tantang Real Madrid di Partai Final
Sancho mendapat kostum dengan nomor punggung 10. Selama ini, nomor 10 identik dengan sosok-sosok terbaik di masing-masing klub. Sancho pun juga senang dengan kembalinya dia ke Dortmund. Dia menganggap tim ini seperti rumah baginya.
"Saya tidak sabar untuk melihat rekan satu tim saya lagi, untuk pergi ke lapangan, untuk bermain sepak bola dengan senyum di wajah saya, untuk mengatur gol, untuk mencetak gol dan untuk membantu mereka lolos ke Liga Champions," kata Sancho, seperti dilansir dari laman resmi klub.
Sancho pergi ke Dortmund karena sudah tidak mendapat tempat di Manchester United. Gara-garanya, pada September 2023 lalu dia menentang keputusan pelatih United Erik ten Hag.
Baca Juga: Coppa Italia: Juventus Melenggang ke Semifinal, Hajar Frosinone 4-0
Manchester United sendiri juga sudah membuat "salam perpisahan" bagi Sancho.
"Kami dapat mengonfirmasi bahwa Jadon Sancho telah bergabung dengan Borussia Dortmund dengan status pinjaman hingga akhir musim. Semoga sukses untuk sisa 2023/24, Jadon," tulis United dalam akun media sosialnya.