Sevilla, Gatra.com - Sevilla menjalani laga perdana di tahun 2024 dengan hasil buruk.
Sevilla menelan kekalahan saat menjamu Athletic Bilbao dalam laga lanjutan La Liga Spanyol. Bermain di markasnya sendiri Stadion Sanchez Pizjuan, Jumat (5/1) dini hari WIB, mereka takluk dengan skor 0-2.
Baca Juga: Hadiah Penalti Bawa Barcelona Amankan 3 Angka di Markas Las Palmas
Kekalahan ini membuat Sevilla masih berada di peringkat ke-16 klasemen sementara La Liga Spanyol dengan koleksi 16 poin. Sergio Ramos dan kawan-kawan hanya memimpin 1 angka dari Cadiz yang ada di peringkat ke-18, atau zona terakhir degradasi.
Ini sekaligus menjadi kekalahan ke-9 Sevilla dalam mengarungi kompetisi La Liga musim ini. Mereka baru menang 3 kali, dan 9 kali imbang.
Adapun bagi Bilbao, tambahan 3 angka dari markas Sevilla membuat mereka menyodok ke zona Liga Champions. Mengemas 38 poin, Bilbao menggusur Atletico Madrid. Memiliki poin sama, Bilbao berhak di atas karena unggul selisih gol.
Baca Juga: PSG Angkat Trofi Piala Super, Kalahkan Toulouse 2-0
Meski dominan dalam penguasaan bola, Sevilla tak berkutik dengan permainan taktis Bilbao. Tim tamu pun bisa memimpin di menit ke-30 melalui Mikel Vesga. Skor ini bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Sevilla terus berusaha menyamakan kedudukan. Namun Bilbao justru sukses menggandakan keunggulan di menit ke-76 melalui Aitor Paredes. Skor 0-2 ini mampu dipertahankan Bilbao hingga waktu pertandingan berakhir.