Jakarta, Gatra.com – LGS Generation menghadirkan kemeja Waffle LGS untuk menyambut tahun 2024. Kemeja khusus pria ini ditujukan untuk memenuhi tren fesyen di tahun depan. Kemeja ini cocok untuk pria yang ingin berpenampilan modis dan modern.
Direktur LGS Generation, Joanes, mengatakan bahwa tren fesyen 2024 untuk pria akan menekankan pada kombinasi fungsionalitas dan gaya dalam satu pakaian. "Untuk tahun 2024, trend fashion pria mungkin akan lebih menonjolkan inovasi dalam desainnya, yang bisa berguna sekaligus menghadirkan gaya yang trendi," ujarnya pada Sabtu (23/12/2023).
Kini LGS hadir dengan koleksi terbaru. Koleksi ini muncul dengan inovasi tiga dimensi di mana kemeja Waffle LGS menggabungkan teknologi dan gaya dalam satu pakaian. Kemeja ini diharapkan menghadirkan gaya tanpa batas.
“Gaya tanpa batas bagi mereka yang menginginkan kombinasi sempurna antara penampilan yang rapi, kenyamanan yang juga dapat menekan produksi keringat berlebih dikarenakan sirkulasi udara yang baik,” tambah Joanes.
Adapun kemeja Waffle LGS ini memiliki tiga keunggulan, yaitu comfort, airy, dan wrinkle-free. Pertama, kemeja Waffle LGS bersifat comfort karena dibuat dari bahan katun berkualitas tinggi. Ini dirancang untuk memberikan kenyamanan sepanjang hari karena mampu menyerap keringat dengan mudah.
Kedua, kemeja ini bersifat airy karena didesain dengan teknologi inovatif yang menghadirkan tekstur tiga dimensi. Tekstur tiga dimensi ini menciptakan ruang antara kain dan kulit sehingga menghadirkan sirkulasi udara optimal yang memberikan kesejukan di segala situasi.
“Kami melihat kemeja Waffle LGS ini menjadi salah satu tren gaya busana yang harus disambut untuk kami ciptakan. Mengingat Indonesia adalah negara tropis, kebutuhan pakaian yang dapat menyejukan akan dipilih oleh banyak penyuka fashion," jelas Joanes.
Ketiga, dengan teknologi wrinkle-free, kemeja Waffle LGS ini tidak mudah kusut. Kondisi ini cocok untuk seseorang yang ingin tampil rapi sepanjang hari dan ideal untuk melengkapi gaya hidup dinamis.
Kemeja Waffle LGS hadir dalam empat pilihan warna. Warna maroon bisa digunakan untuk yang ingin menampilkan kesan berani. Sementara untuk penampilan elegan, warna putih gading (ivory) lebih cocok Di samping itu, warna hitam cocok untuk pria yang ingin tampil misterius. Terakhir, warna olive bisa memunculkan kesan maskulin.