London, Gatra.com - Chelsea berhasil melaju ke babak semifinal Piala Liga alias Carabao Cup.
The Blues menyingkirkan Newcastle United melalui adu penalti dalam pertandingan yang berlangsung di Stamford Bridge, Rabu (20/12) dini hari WIB.
Adu penalti harus dilakukan usai kedua tim bermain imbang 1-1. Di babak tos-tosan itu, Chelsea mampu unggul dengan skor 4-2 usai 2 penendang Newcastle United gagal. Adapun lawan Chelsea di babak empat besar, masih menunggu seluruh pertandingan perempat final berakhir.
Baca Juga: Serie A: Atalanta Gasak Salernitana 4-1
Newcastle sendiri merupakan finalis pada musim lalu. Sebelum mencapai babak perempat final pada musim ini, Newcastle mampu menyingkirkan sejumlah tim besar, seperti Manchester City dan Manchester United.
Melawan Chelsea, Newcastle sedianya mampu unggul lebih dulu. Pada menit ke-16, Callum Wilson sukses membobol gawang Chelsea. Skor ini mereka pertahankan hingga turun minum.
Di awal babak kedua, Chelsea terus berusaha menyamakan kedudukan. Namun usaha mereka selalu kandas.
Chelsea baru mampu menyamakan kedudukan di masa perpanjangan waktu. Ini setelah Mykhalio Mudryk mencetak gol di menit ke-90+2. Di sisa waktu yang ada, skor tak berubah. Pemenang pun ditentukan lewat adu penalti.
Chelsea memimpin dulu melalui tendangan Cole Palmer. Newcastle kemudian menyamakan kedudukan lewat Callum Wilson.
Baca Juga: Girona Kembali Gusur Real Madrid, Kuasai Puncak Klasemen La Liga
Penendang kedua Chelsea Conor Gallagher sukses. Newcastle gagal menyamakan kedudukan, usai Kieran Trippier gagal.
Chelsea menjauh lewat penendang ketiganya Christopher Nkunku. Bruno Gimeras sempat memberikan harapan bagi Newcastle usai sukses menjadi eksekutor.
Mykhailo Mudryk juga sukses saat menjadi penendang keempat Chelsea. Newcastle akhirnya harus angkat koper dari kompetisi ini, usai penendang keempatnya Matt Ritchie gagal.