Home Olahraga Real Madrid Masih Sempurna, Hajar Napoli 4-2

Real Madrid Masih Sempurna, Hajar Napoli 4-2

Madrid, Gatra.com - Real Madrid masih mempertahankan kesempurnaannya dalam laga fase Grup C Liga Champions.

Ini setelah Los Blancos menghajar Napoli dengan skor 4-2 dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Santiago Bernabeu, Kamis (30/11) dini hari WIB.

Baca Juga: Manchester United Gagal Menang di Markas Galatasaray

Hasil ini membuat Madrid mengemas 15 poin dari 5 pertandingan. Pasukan Carlo Ancelotti ini sudah pasti menjadi juara grup, karena unggul 8 angka dari Napoli yang berada di urutan kedua. Madrid juga sudah mengunci tiket 16 besar.

Adapun bagi Napoli, mereka harus menjalani pertandingan terakhir, dan harus menang atas Braga jika ingin mendampingi Madrid ke babak gugur.

Butuh kemenangan untuk segera lolos dari babak fase grup, Napoli langsung tampil menekan. Mereka pun langsung memberi kejutan kepada Madrid setelah Giovanni Simeone membuat gol di menit ke-9.

Namun Madrid langsung memberi respon. Keunggulan Napoli hanya bertahan dua menit usai Rodrygo Goes langsung mencetak gol balasan.

Bahkan pada menit ke-22, Madrid berbalik unggul. Ini setelah Jude Bellingham ikut membobol gawang Napoli. Skor 2-1 ini bertahan hingga turun minum.

Baca Juga: Sempat Tertinggal Dua Gol, Manchester City Bungkam RB Leipzig 3-2

Di awal babak kedua, Napoli kembali langsung menggebrak. Mereka pun menyamakan kedudukan pada menit ke-47 melalui Andre-Frank Zambo Anguissa.

Namun Madrid tetap tak mau hasil imbang. Madrid pun kembali unggul di menit ke-84. Sebuah tembakan keras dari Nico Paz tak mampu dibendung kiper Napoli, Alex Meret.

Di masa perpanjangan waktu, Madrid masih mampu menambah gol. Joselu ikut mencatatkan namanya di papan skor pada menit 90+4 untuk membuat skor menjadi 4-2.

74