Home Ekonomi Ganjar Sebut Indonesia Punya Potensi di Sektor Produk Makanan Halal

Ganjar Sebut Indonesia Punya Potensi di Sektor Produk Makanan Halal

Jakarta, Gatra.com - Calon presiden Ganjar Pranowo mengatakan, Indonesia punya potensi besar untuk meningkatkan perekonomian melalui sektor makanan halal. Sebagai negara dengan umat Muslim terbanyak di dunia, tidaklah heran jika Indonesia menjadi konsumsi terbesar di dunia untuk produk makanan halal.

“Rangking 1, konsumsi. Tetapi, kita tertinggal dalam hal ekspor, hanya 30 persen dari pasar global,” ucap Ganjar Pranowo dalam dialog terbuka yang diadakan oleh Muhammadiyah di Kampus UMJ, Jakarta, Kamis (23/11).

Saat ini, ekspor pangan halal terbesar masih dipimpin oleh Brasil. Ganjar menilai, hal ini bisa menjadi potensi ekonomi yang sangat baik di Indonesia.

“Tuan rumah. Kalau Bung Karno bilang, ya berdikari dalam ekonomi dan mengambil sisi ini dengan potensial market terbesar dengan agama terbesar di sini,” lanjut Ganjar.

Mantan Gubernur Jawa Tengah ini melihat, potensi untuk mendorong sektor ekonomi melalui produk-produk halal adalah cita-cita yang bisa didorong. Terlebih, mengingat Indonesia merupakan pusat ekonomi syariah.

Namun, pertanyaan berikutnya yang muncul adalah bagaimana masyarakat bisa ikut aktif dalam percepatan ekonomi ini. Ganjar mengatakan, banyak UMKM yang cerita padanya kalau banyak persyaratan yang tidak mudah untuk didapatkan.

“Kenapa soal urusan selalu dipersulit, kenapa tidak bisa dipermudah? Karena, kita gak pernah menghargai aturan, tidak pernah memastikan hukum berjalan dengan baik,” jelas Ganjar.

Ganjar berpendapat, proses mendapatkan sertifikat halal bisa saja dipermudah. Ia mengatakan proses ini perlu dikontrol oleh pimpinan tertinggi.

“Itu hanya perlu dikontrol oleh pimpinan tertinggi dan diperintahkan untuk berjalan atau kamu yang saya ganti, kira-kira gitu,” ujar Ganjar lagi.

34