Rio de Janeiro. Gatra.com - Argentina tampil sebagi pemenang dalam duel melawan Brasil di babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol.
Tim Tango mempermalukan tim Samba dengan skor 0-1 dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Maracana, Rabu (22/11) pagi WIB.
Ini merupakan kekalahan ketiga bagi Brasil secara beruntun di babak kualifikasi. Sebelumnya, Brasil keok saat bertemu dengan Uruguay dan Kolombia. Brasil pun harus turun ke peringkat keenam klasemen sementara dengan 7 poin.
Baca Juga: Belanda Tutup Kualifikasi EURO 2024 dengan Pesta Gol
Adapun Argentina, masih mantap di puncak klasemen dengan koleksi 15 angka dari 6 pertandingan. Kemenangan atas Brasil sekaligus menjadi tanda bangkit, usai di laga sebelumnya mereka kalah 0-2 dari Uruguay.
Butuh kemenangan sekaligus bermain di markasnya sendiri, Brasil langsung mencoba tampil menekan. Namun Argentina mampu mengimbangi permainan, sekaligus membendung serangan demi serangan tim tamu. Di babak pertama, skor masih sama kuat 0-0.
Di babak kedua, Brasil masih terus bernafsu mencetak gol. Namun justru Argentina yang sukses membuka skor. Berawal dari sebuah sepak pojok di menit ke-63, Nicolas Otamendi sukses menyambarnya dengan tandukan mematikan.
Baca Juga: Italia Amankan Tiket Piala Eropa, Singkirkan Ukraina
Tertinggal, Brasil terus berusaha menyamakan kedudukan. Namun Argentina tetap mampu tampil taktis.
Usaha Brasil sendiri semakin sulit usai harus berlaga dengan 10 pemain sejak menit ke-81. Joelinton mendapat kartu merah dari wasit.
Argentina pun sukses mempertahankan keunggulan mereka hingga waktu pertandingan berakhir. Argentina pulang dengan membawa 3 angka.