Home Regional Pemilu Kian Dekat, 17.698 Bilik Suara Tiba di Pati

Pemilu Kian Dekat, 17.698 Bilik Suara Tiba di Pati

Pati, Gatra.com - Logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mulai didistribusikan di Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Pada hari ini, Selasa (7/11), sebanyak 17.698 bilik suara tiba di kabupaten berjuluk Bumi Mina Tani.

Komisioner KPU Pati, Deddy Piringadi mengatakan, bilik suara itu diangkut dengan menggunakan sebanyak lima truk tonase, sebelum disimpan di Gudang Bulog sebagai Gudang Logistik KPU Pati.

"Bilik suara hari ini sudah kami terima. Jumlahnya sesuai dengan tempat pemungutan suara (TPS) di Kabupaten Pati, 4.402 dikali empat, sehingga jumlahnya 17.608 bilik suara. Ditambah 90 bilik suara cadangan," ujarnya di lokasi.

Belasan ribu bilik suara ini nantinya bakal diperiksa kelayakan, sebelum didistribusikan ke daerah. Jika ditemukan kerusakan, maka KPU Pati bakal meminta ganti.

"Nanti kita distribusikan dengan truk boks untuk mengantisipasi banjir dan hujan. Kalau bahan bilik ini dari duplex. Harapannya sampai pelaksanaan memang kuat," terangnya.

Deddy Piringadi mengungkapkan, Gudang Logistik KPU Pati ini memang difungsikan untuk menyimpan logistik pemilu, tidak hanya sebatas bilik suara saja.

"Seluruh logistik rencananya disimpan di gudang ini, kecuali surat suara. Khusus untuk surat suara disimpan di Kantor KPU Pati," imbuhnya.

Sebelum menerima bilik suara, KPU Pati telah menerima 20 dus tinta Pemilu 2024 pada pekan lalu.

"Sementara yang datang bilik dan tinta. Yang masih pengadaan ATK, plastik pembungkus kotak suara dan lainnya. Untuk distribusi mungkin masih tahun depan bulan Januari, lanjutnya.

Ditambahkan, meski tidak menyimpan surat suara, tetapi faktor keamanan gudang tetap diperhatikan. "TNI-Polri juga ikut mengawal. Kita jaga 24 jam. Sehingga kita pastikan aman," pungkasnya.

48