Istanbul, Gatra.com - Bayern Munchen akan melawat ke markas Galatasaray dalam laga ketiga fase Grup A Liga Champions.
Kedua tim akan bertanding di RAMS Park, Selasa (24/10) malam WIB.
Baca Juga: Tottenham Hotspur Kembali ke Puncak, Masih Nir Kekalahan
Saat ini, Bayern berada di puncak klasemen grup dengan koleksi 6 angka. Adapun tuan rumah berada di urutan kedua dengan 4 angka. Pemenang dari pertandingan ini akan menempati peringkat pertama klasemen.
Meski diunggulkan, Bayern tak boleh meremehkan tim asal Turki tersebut. Apalagi, Galatasaray mampu mendulang 3 angka saat bertandang ke markas Manchester United.
Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel mengatakan, timnya ingin memenangkan pertandingan yang sangat sulit ini. Timnya akan melalui kompetisi ini selangkah demi selangkah.
“Anda selalu membutuhkan sedikit keberuntungan. Galatasaray sudah lama tidak kalah, dan kami berhasil di sini untuk mencoba memutus urutan itu,” katanya, seperti dilansir dari laman resmi UEFA.
Bek Bayern, Matthijs de Ligt menambahkan, ini akan menjadi pertandingan yang sulit di arena ini di mana semua orang mendukung Galatasaray secara besar-besaran.
Baca Juga: Ajax Amsterdam Terdampar di Zona Degradasi, Pecat Pelatih Maurice Steijn
“Itu selalu sulit. Mereka juga memiliki banyak pemain berpengalaman, tapi kami berada dalam kondisi fisik yang baik menjelang besok,” imbuhnya.
Adapun pelatih Galatasaray Okan Buruk menyatakan, berada di Liga Champioons memberi kegembiraan, kebanggaan, dan kebahagiaan. Fakta bahwa para penggemar kembali bersemangat membuat tim semakin bahagia.
“Kami bermain melawan salah satu favorit juara Liga Champions, yang memiliki banyak pengalaman. Saya harap ini akan menjadi malam yang tak terlupakan. Setelah Manchester United, kami ingin malam tak terlupakan lainnya melawan Bayern,” tandasnya.