Bekasi Gatra.com- Persija Jakarta harus menerima hasil imbang 1-1 saat melawan Barito Putera dalam laga pekan ke-15 yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (7/10) malam.
Sejak menit pertama ritme pertandingan berlangsung cepat, jual beli serangan antar kedua tim terjadi. Hingga akhirnya, Persija berhasil mencetak gol pada menit ke-30.
Bermula dari sepak pojok, Syahrian Abimanyu mengoper bola ke Ryo Matsumura yang tidak terkawal di dalam kotak penalti. Setelah menerima umpan tersebut, Ryo langsung melepaskan tembakan melengkung yang tak mampu diselamatkan Ega Rizky. Skor 1-0.
Persija sebetulnya mempunyai beberapa kesempatan untuk menambah keunggulan di sisa babak pertama. Namun, beberapa peluang yang didapat tak mampu dimaksimalkan Ryo dan kawan-kawan. Skor bertahan 1-0 hingga babak turun minum.
Memasuki babak kedua, tempo permainan Persija menjadi sedikit berubah. Ada dampak negatif yang muncul. Pada menit ke-67 Renan Alves berhasil menyamakan kedudukan lewat tandukan kepalanya setelah memanfaatkan umpan silang Rizky Pora. Skor imbang 1-1.
Tak ingin hasil imbang, Persija berusaha sekeras mungkin untuk mencetak gol kedua. Akan tetapi, skor tetap bertahan 1-1 hingga laga usai.
Asisten pelatih Persija, Pasquale Rocco mengungkapkan kekecewaan karena tim asuhannya kembali gagal meraih kemenangan.
“Tentunya kami kecewa, karena semuanya ingin menang. Namun masalah yang sama terulang lagi pada laga kali ini. Kami mengontrol jalannya pertandingan tapi kami sulit melakukan penyelesaian akhir,” ujar Pasquale.
Dalam menatap laga berikutnya pelatih berkebangsaan Italia itu mengharapkan skuad Macan Kemayoran tetap kompak.
“Walaupun kami sudah berusaha sebisanya dan mendapat hasil akhir yang mengecewakan satu tim harus tetap kompak untuk menatap laga selanjutnya,” katanya lagi.
Sementara pemain Persija, Hanif Sjahbandi turut mengungkapkan rasa kekecewaannya atas hasil yang didapat Macan Kemayoran. Pasalnya laga melawan Barito Putera ini merupakan hasil seri keenam yang didapat Persija sebagai tuan rumah.
"Saya mewakili tim menyampaikan kekecewaan atas hasil yang kami dapatkan. Namun, apapun itu, banyak sekali PR (pekerjaan rumah) yang harus kami kerjakan. Saya berharap kedepannya kami bisa memperbaiki kesalahan-kesalahan ini," ujar Hanif.
Di samping itu, Hanif menuturkan akan bekerja dan berusaha lebih keras di pertandingan maupun latihan. Sebab, banyak sekali pekerjaan rumah yang harus ia lakukan, termasuk untuk memperbaiki kesalahan-kesalahan yang terjadi setiap laga.
"Persija pernah berada di masa kejayaan dan sekarang sedang berada di masa sulit. Tetapi saya mau teman-teman yakin kami bisa merasakan kejayaan lagi." ujarnya.
"Jadi, kami akan selalu berusaha keras dan memberikan kemampuan maksimal di setiap pertandingan maupun di latihan. Banyak sekali PR yang harus kami kerjakan dari kesalahan sendiri. Kami harus memperbaiki kesalahan itu," tambahnya.