Home Olahraga Brasil Hanya Menang Tipis, Butuh 90 Menit Cetak Gol ke Gawang Peru

Brasil Hanya Menang Tipis, Butuh 90 Menit Cetak Gol ke Gawang Peru

Lima, Gatra.com - Timnas Brasil harus susah payah untuk meraih kemenangan dalam laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol.

Tim Samba hanya menang tipis dengan skor 0-1 saat bertandang ke markas Peru di Stadion Nasional Lima, Rabu (13/9) pagi WIB.

Baca Juga: Argentina Atasi Keangkeran La Paz, Messi Disimpan, Benamkan Bolivia 0-3

Butuh waktu 90 menit untuk menciptakan gol kemenangan. Meski memiliki lini depan mentereng, seperti Neymar, maupun Rodrygo Goes, gol kemenangan dilesakkan oleh Marquinhos pada menit ke-90.

Meski demikian, Brasil tetap berada di puncak klasemen kualifikasi. Brasil unggul selisih gol dari Argentina yang ada di urutan kedua dengan sama-sama mengemas 6 poin.

Brasil sedianya sangat dominan dalam pertandingan tersebut. Namun berbagai upaya yang mereka lakukan selalu kandas.

Baca Juga: Kualifikasi EURO 2024: Spanyol Kembali Pesta Gol

Richarlison sedianya sempat membobol gawang Peru di menit ke-30. Namun setelah melihat VAR, wasit menganulir gol tersebut karena sang pemain sebelumnya terjebak offside.

Drama tersaji di babak kedua. Saat permainan diprediksi akan berakhir imbang, Brasil mampu tampil konsisten. Hasilnya, sebuah umpan dari Neymar sukses dituntaskan Marquinhos menjadi gol. Itu adalah satu-satunya gol dalam pertandingan tersebut.

20