Home Hukum Kejari Geledah Kantor Anak Buah Bupati Batang Hari

Kejari Geledah Kantor Anak Buah Bupati Batang Hari

Batang Hari, Gatra.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Batang Hari, Jambi, menggeledah kantor anak buah Bupati Batang Hari, Mhd. Fadhil Arief.

Dalam pantauan Gatra.com, Tim Kejari masuk halaman Dinas Pangan Pertanian dan Perikanan (PPP) sekira pukul 9.30 WIB.

Baca juga: Kuasa Hukum Mario Dandy Sebut Restitusi Rp120 Miliar untuk David Bisa Jadi Tanggungan Negara

Belum diketahui penggeledahan ini terkait kasus apa. Sejumlah pegawai kantor diminta keluar ruangan.

Petugas berseragam cokelat tua dan hijau tua masih berada dalam ruang paling belakang. Sejumlah pintu turut masuk ruangan itu turut dijaga.

Sekira pukul 10.00 WIB, tampak dua tiga orang masuk ruangan sembari membawa boks plastik berukuran besar.

Baca juga: Digugat Ke PN Tangerang, Toko Bangunan Cobra Jaya Diputus Sebagai Pemilik Tanah yang Sah

Kemungkinan boks plastik itu guna memuat sejumlah dokumen-dokumen. Hingga berita ini di tulis, tik masih melakukan penggeledahan dalam ruangan yang di pimpin Farizal.

3783