Home Politik Kabur dari Ganjar, Pendukung Jokowi Makin Banyak Bergeser ke Prabowo

Kabur dari Ganjar, Pendukung Jokowi Makin Banyak Bergeser ke Prabowo

Jakarta, Gatra.com - Para pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 silam saat ini cenderung makin banyak bergeser memberikan dukungan kepada calon presiden (capres) Prabowo Subianto. Migrasi yang dilakukan besar-besaran oleh para pendukung pemilih Presiden Jokowi itu semakin meninggalkan capres Ganjar Pranowo.

Berdasarkan data survei terbaru yang dikeluarkan oleh Litbang Kompas periode 27 Juli – 7 Agustus 2023 mencatat adanya kecenderungan suara para pendukung Presiden Jokowi yang mengarah ke Prabowo semakin meningkat. Dari hasil survei Litbang Kompas tersebut, mulai dari Januari 2023 hingga Mei 2023, arah dukungan pendukung Presiden Jokowi semakin menguat ke arah Prabowo.

“Pada Januari 2023, suara pendukung Jokowi yang mengarah ke Prabowo sebesar 27,7 persen, naik menjadi 33,9 persen pada Mei dan kini ke angka 36,4 persen,” dikutip dari survei Litbang Kompas, Senin (21/8).

Lebih lanjut, berdasarkan hasil survei pada Januari 2023, pendukung yang akan kembali memilih Prabowo berada di angka 72,5 persen. Lalu naik ke angka 79,3 persen pada Mei 2023 dan kali ini mencapai angka 85,7 persen.

Diketahui beberapa nama relawan seperti Jokowi Mania (JoMan), Kornas Jokowi Milenial, hingga Relawan Garis Keras Jokowi telah mengalihkan dukungannya ke Prabowo.

Sementara itu dari hasil survei lain yang dilakukan oleh lembaga survei LSI Denny JA periode 30 Mei 2023 – 12 Juni 2023, kembali menunjukkan publik yang percaya terhadap Presiden Jokowi memiliki kecenderungan untuk memilih Prabowo di Pemilu 2024 ketimbang kandidat capres yang lain.

Adapun Prabowo unggul di segmen pemilih dengan tingkat elektabilitas mencapai 36,1 persen. Kemudian disusul oleh Ganjar Pranowo dengan 34,7 persen dan Anies Baswedan dengan 20,1 persen.

“Publik yang percaya terhadap Presiden (90 persen), pilihan capres tertingginya adalah Prabowo sebesar 36,1 persen. Urutan selanjutnya adalah Ganjar sebesar 34,7 persen, terakhir adalah Anies sebesar 20,1 persen. Di publik yang percaya Presiden, Prabowo menang,” ungkap keterangan resmi LSI Denny JA.

72