Home Olahraga Ezra Walian Usung Misi Kebangkitan Persib di Laga Kontra PSIS

Ezra Walian Usung Misi Kebangkitan Persib di Laga Kontra PSIS

Bandung, Gatra.com - Persib Bandung akan menjalani laga tandang dengan menghadapi PSIS Semarang pada lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Jatidiri, Semarang, Ahad (20/8).

Meski sempat merasakan kekecewaan setelah ditahan imbang 1-1 oleh Barito Putera pada pertandingan sebelumnya, penyerang Persib Bandung, Ezra Walian, mengatakan bahwa timnya tak larut dalam kekecewaan dan bertekad untuk bangkit pada pertandingan kontra PSIS.

"Saya pikir, tim ini selalu punya semangat yang bagus. Memang, kami tidak terlalu senang dengan hasil di pertandingan terakhir. Tapi kami sudah tampil lebih baik di beberapa laga belakangan ini," kata Ezra.

Ezra juga mengakui, dirinya harus memperbaiki penampilannya. Di laga kontra Barito Putera, pemain berusia 25 tahun itu mendapat peluang untuk mencetak gol di menit 39, tapi tembakannya bisa ditangkap kiper Barito Putera, Ega Rizky.

"Semuanya [naik peringkat] masih mungkin terjadi. Kami semua percaya masih bisa melakukannya. Kami sudah tampil baik, hanya itu belum cukup jadi harus lebih banyak menciptakan peluang dan membuat gol, termasuk saya," ujarnya.

Ezra Walian juga mengaku siap mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya, termasuk berperan di posisi yang tak biasa dimainkannya, seperti menjadi gelandang pengatur tempo permainan.

"Saya bisa bermain hampir di segala posisi. Saya akan selalu berjuang untuk klub ini di manapun saya ditempatkan," terang Ezra.

Menurutnya, tekad untuk berjuang sekuat tenaga itulah yang dibutuhkan Persib dalam mengarungi pertandingan di Liga 1 saat ini.

"Itu yang harus kita lakukan saat ini hingga pada akhirnya poin yang diharapkan akan kami dapatkan," ujar Ezra.

131