Jakarta, Gatra.com - MG Motor Indonesia merayakan usia yang yang ke-100 tahun di ajang GIIAS 2023 yang akan berlangsung pada 10 - 20 Agustus 2023 di ICE BSD City. Membawakan tema “Techvolution”, MG menunjukkan kontribusi signifikan dalam mendorong evolusi otomotif bagi seluruh penggemar otomotif di dunia.
Pada ajang GIIAS 2023 ini, MG Motor Indonesia akan memperkenalkan mobil listrik terbaru yang akan melengkapi pilihan solusi kendaraan yang ditawarkan oleh MG Motor Indonesia. Namun MG Motor Indonesia masih menyimpan rapat-rapat identitas model terbaru yang akan diperkenalkan di Indonesia.
MG Motor Indonesia hanya memberikan ciri-ciri mobil listrik terbaru dari MG yaitu mobil Compact SUV bertenaga listrik dengan performa luar biasa, desain yang sporty dan modern serta fitur-fitur kenyamanan memberikan pengalaman berkendara yang terbaik.
Sebelumnya, MG ZS EV yang diluncurkan di GIIAS 2022. di Thailand ZS EV telah resmi dijual. Di beberapa negara, ZS EV ditawarkan dengan dua varian kapasitas baterai, 50,3 kWh dan 61 kWh. Bagaimana spek yang ditawarkan di Indonesia? Kita tunggu peluncuran resminya di GIIAS 2023.