Singapura, Gatra.com - Liverpool harus mengakui keunggulan Bayern Munchen dalam laga persabatan pra musim.
The Reds menyerah dengan skor 3-4 dalam pertandingan yang berlangsung di National Stadium, Rabu (2/8) malam WIB.
Laga kedua tim berjalan sangat seru. Meski sempat tertinggal dua gol, Munchen sanggup membalikkan keadaan di akhir pertandingan.
Baca Juga: Xavi Hernandez Angkat Tangan, Tak Mampu Tandingi PSG Amankan Ousmane Dembele
Liverpool langsung memimpin cepat. Umpan Diogo Jota sukses dituntaskan Cody Gakpo menjadi gol saat pertandingan baru berjalan 2 menit.
Pada menit ke-28, Liverpool mampu menggandakan keunggulan. Virgil van Dijk ikut membobol gawang Munchen lewat tandukan mematikan.
Munchen baru bisa memperkecil ketertinggalan di menit ke-33. Umpan Kim Min-Jae sukses dimaksimalkan Serge Gnabry menjadi gol.
Jelang babak pertama berakhir, Munchen mampu menyamakan kedudukan. Menerima sodoran dari Gnabry, Leroy Sane sukses menuntaskannya menjadi gol di menit ke-42. Skor 2-2 mengakhiri laga saat turun minum.
Di awal babak kedua, pelatih Liverpool Jurgen Klopp mencoba memasukkan Luis Diaz untuk menggantikan Diogo Jota. Klopp pun menarik Alexis Mac Allister dengan memasukkan Darwin Nunez.
Baca Juga: Gianluigi Buffon Putuskan Pensiun di Usia 45 Tahun
Adapun pelatih Munchen Thomas Tuchel menarik Leroy Sane dan memasukkan Kingsley Coman. Tuchel juga mengganti kiper Yann Sommer dengan memasukkan Sven Ulreich.
Liverpool akhirnya bisa kembali unggul di menit ke-66. Umpan Mohamed Salah sukses dituntaskan Luis Diaz menjadi gol, lewat sepakan kerasnya.
Namun Munchen tak menyerah begitu saja. Di menit ke-80, Munchen menyamakan kedudukan. Sebuah bola yang ditepis Alisson Becker malah mengarah ke Josep Stanisic. Tanpa ampun Stanisic yang tak terkawal langsung melepaskan tembakan keras yang menghunjam jala gawang Liverpool.
Di masa perpanjangan waktu, Munchen akhirnya menutup laga dengan kemenangan. Frans Kratzig membobol gawang Liverpool di menit 90+1 sekaligus menutup pertandingan untuk kemenangan Munchen.