Jakarta, Gatra.com - Laptop Lenovo Yoga 2023, termasuk Yoga Book 9i yang sangat dinanti-nantikan, kini telah tersedia secara global. Ditenagai oleh prosesor Intel® Core™ Generasi ke-13, jajaran produk terbaru ini dirancang untuk para kreator, kreatif, seniman, dan siapa pun yang ingin melepaskan potensi ekspresif mereka.
"Seri Yoga terbaru ini merupakan bagian dari komitmen Lenovo untuk menghadirkan teknologi yang lebih cerdas kepada konsumen di Indonesia. Setiap perangkat Yoga Pro, Slim, dan Convertible generasi ke-8 dirancang untuk memenuhi beragam kebutuhan para kreator - mulai dari power user hingga nomaden digital. Seiring dengan gaya hidup hybrid yang menjadi normal baru, kami berinovasi dengan form factor yang lebih baru untuk mendukung dan meningkatkan kebutuhan para kreator yang terus berkembang, sekaligus memberikan konsumen perangkat yang tepat untuk memenuhi kebutuhan mereka di mana pun mereka berada," ujar Santi Nainggolan, Consumer Lead Lenovo Indonesia lewat siaran pers.
Yoga Book 9i (13", Gen 8) yang sangat fleksibel adalah laptop layar ganda OLED berukuran penuh pertama di dunia, dengan berat mulai dari 1,34kg dan setipis 15,95mm. Pertama kali diumumkan di CES 2023 dan memenangkan lebih dari 50 penghargaan sejak diluncurkan, laptop konvertibel yang sangat dinanti-nantikan ini menandai babak baru bagi Yoga, mendefinisikan ulang kategori ini dengan keserbagunaan layar ganda, fungsionalitas multi-mode, dan kemampuan hiburan yang superior.
Didesain untuk generasi baru kreator yang membawa kreativitas dan produktivitas ke tingkat yang baru, Yoga Book 9i, yang hadir dalam warna Tidal Teal yang premium dan canggih, mendukung segala aktivitas pengguna mulai dari bekerja, berkreasi, belajar, hingga menghibur:
Dengan teknologi baru yang dipelopori oleh Lenovo, Multimode+ memungkinkan Yoga Book 9i untuk secara instan mengambil bentuk, orientasi, atau mode apa pun yang dibutuhkan kreator - mulai dari laptop, tablet, atau layar hingga mode Book, Scroll, dan Tent yang benar-benar baru, yang didukung oleh engsel soundbar 360 derajat.
Aksesori yang mudah dibawa-bawa, dipadukan dengan desain yang ramping dan ringan, menawarkan keserbagunaan yang tak tertandingi. Pengguna dapat membawa seluruh perlengkapan kerja mereka ke mana saja, berkat Dudukan Folio yang dapat dilipat, Keyboard Bluetooth dan Pena Digital 3.
Layar ganda meningkatkan produktivitas dan mendukung tuntutan multisegi para kreator, karena pengguna yang ingin melakukan multitasking, dapat dengan mudah melihat berbagai file pada kedua jendela secara simultan tanpa perlu membawa-bawa layar tambahan.
Dari kegiatan kreatif hingga kemungkinan hiburan yang tak terbatas, pengalaman layar ganda ditingkatkan oleh layar OLED Lenovo PureSight yang mendukung 100% akurasi warna DCI-P3, memungkinkan tampilan hitam yang sempurna dan tampilan ultra-lebar dengan pergeseran warna atau kecerahan dan kontras yang minimal.
Terakhir, Yoga Book 9i bersertifikat Carbon Neutral, dan bagian atas perangkat terbuat dari 100% aluminium daur ulang, sedangkan kemasannya bebas plastik, mengandung 100% kertas daur ulang.
Spesifikasi Produk
|
Yoga Book 9i (82YQ0009ID) |
Prosesor |
Intel® Core™ i7-1355U |
Sustem Operasi |
Windows 11 |
Memori |
16GBLPDDR5X, 6400Mhz, Dual Channel |
Storage |
PCIE Gen 4 M.2: 1TB |
Grafis |
Intel® Iris® Xe |
layar |
13.3" 2.8K, 400 nits, OLED 100% DCI-P3, 16:10, Touchscreen, PureSight |
Audio |
2W x2 (woofers), 2W x2 (user-facing tweeters) Bowers & Wilkins Speakers; Dolby Atmos® |
Kamera |
5.0MP + IR, with E-shutter, fixed focus |
Baterai |
80Whr |
Ports (Input/Output) |
Left 1 x USB Type-C™ Thunderbolt™ Right 1 x USB Type-C™ Thunderbolt™ 1 x USB Type-C™ Thunderbolt™ |
Konektivitas |
WLAN: Wifi 6E |
Dimensi |
(mm) : 299.1 x 203.9 x 15.95 (inches) :11.78" x 8.03" x 0.63" |
Berat |
Starting at 1.34 kg (2.95 lbs) |
Warna |
Tidal Teal |
Harga |
Rp34.999.000 |
|
Yoga Pro 9i (83BU0010ID) |
Yoga Pro 9i (83BU0011ID) |
Prosesor |
Intel® Core™ i7-13705H |
Intel® Core™ i9-13905H |
Sustem Operasi |
Windows 11 |
Windows 11 |
Memori |
32GBLPDDR5X, 6400Mhz, Dual Channel |
32GBLPDDR5X, 6400Mhz, Dual Channel |
Storage |
PCIE Gen 4 M.2: 1T |
PCIE Gen 4 M.2: 1T |
Grafis |
NVIDIA® GeForce RTX™ 4060 Laptop GPU 8 GB GDDR6 VRAM; |
NVIDIA® GeForce RTX™ 4060 Laptop GPU 8 GB GDDR6 VRAM; |
layar |
14.5" 3K (3072x1920) Mini LED 1200nits Glossy / Anti-fingerprint, 100% P3, 100% Adobe® RGB, 100% sRGB, 165Hz, Eyesafe®, DisplayHDR™ 1000, Dolby® Vision™, Glass, Touch |
14.5" 3K (3072x1920) Mini LED 1200nits Glossy / Anti-fingerprint, 100% P3, 100% Adobe® RGB, 100% sRGB, 165Hz, Eyesafe®, DisplayHDR™ 1000, Dolby® Vision™, Glass, Touch |
Audio |
2 x 2W + 2 x 1W Speakers with Smart Amp; Dolby Atmos® Audio |
2 x 2W + 2 x 1W Speakers with Smart Amp; Dolby Atmos® Audio |
Kamera |
FHD Webcam IR Camera + ToF Camera Shutter 4 Microphones |
FHD Webcam IR Camera + ToF Camera Shutter 4 Microphones |
Baterai |
75Whr |
75Whr |
Ports (Input/Output) |
Left 1 x Intel® Thunderbolt™ 4 (USB 3.2 Gen 23, DP 1.4, PD 3.0) 1 x USB Type-C™ Full-function (USB 3.2 Gen 13, DP 1.2, PD 3.0) 1 x HDMI™, up to 8K/60Hz 1 x Full-sized SD Card Reader UHS-II Right 1 x USB-A 3.2 Gen 13 (Always On) 1 x USB-A 3.2 Gen 13 1 x Audio Combo Jack |
Left 1 x Intel® Thunderbolt™ 4 (USB 3.2 Gen 23, DP 1.4, PD 3.0) 1 x USB Type-C™ Full-function (USB 3.2 Gen 13, DP 1.2, PD 3.0) 1 x HDMI™, up to 8K/60Hz 1 x Full-sized SD Card Reader UHS-II Right 1 x USB-A 3.2 Gen 13 (Always On) 1 x USB-A 3.2 Gen 13 1 x Audio Combo Jack |
Konektivitas |
WLAN: Wifi 6E |
WLAN: Wifi 6E |
Dimensi |
(mm) : 326.95 x 223.54 x as thin as 16.9 (inches) : 12.87" x 8.8" x as thin as 0.67" |
(mm) : 326.95 x 223.54 x as thin as 16.9 (inches) : 12.87" x 8.8" x as thin as 0.67" |
Berat |
Starting at 1.65 kg (3.64 Ibs) |
Starting at 1.65 kg (3.64 Ibs) |
Warna |
Storm Grey |
Storm Grey |
Harga |
Rp29.999.000 |
Rp33.999.000 |