Paris, Gatra.com - Paris Saint-Germain (PSG) meraih kemenangan telak saat menjamu Ajaccio dalam laga pekan ke-35 Ligue 1 Prancis.
Les Parisen menang dengan skor 5-0 dalam pertandingan yang berlangsung di Parc des Princes, Minggu (14/5) dini hari WIB.
Baca Juga: Serie A: AC Milan Tersungkur, Inter Naik ke Urutan Ketiga
Kemenangan ini membuat PSG kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 81 poin. Kylian Mbappe dan kawan-kawan unggul 6 angka dari Lens yang ada di peringkat kedua.
Dengan 3 pertandingan sisa, bukan tak mungkin PSG akan menyegel titel juara Ligue 1 pada pekan mendatang.
Tampil dengan para pemain inti, PSG mendominasi permainan sejak awal laga. Mereka pun sukses membuka skor di menit ke-22 melalui Fabian Ruiz.
Achraf Hakimi kemudian menggandakan keunggulan bagi PSG di menit ke-33. Skor 2-0 ini bertahan hingga turun minum.
Di awal babak kedua, giliran Kylian Mbappe unjuk aksi. Mbappe membobol gawang tim tamu di menit ke-37.
Baca Juga: LA Lakers Singkirkan Warriors, Tantang Denver Nuggets di Partai Final
Tujuh menit berselang, Mbappe mencetak gol keduanya di pertandingan itu. Ini sekaligus gol ke-26 Mbappe di Ligue 1 musim ini.
Pada menit ke-73, PSG unggul 5-0. Ini setelah pemain lawan Mohamed Youssouf membuat gol bunuh diri.
PSG sendiri harus berlaga dengan 10 pemain pada menit ke-77 usai Achraf Hakimi terlibat keributan. Wasit langsung memberikan kartu merah kepada Hakimi. Namun wasit juga memberikan kartu merah kepada pemain Ajaccio Thomas Mangani.