Jakarta, Gatra.com- Tim nasional (timnas) Indonesia meraih kemenangan perdana di ajang Piala Asia U-20 2023, Sabtu (4/3) malam. Berlaga di Lokomotiv Stadium, Tashkent, Uzbekistan dalam lanjutan babak kualifikasi Grup A, skuad Garuda menang 1-0 atas Suriah.
Satu-satunya gol di laga ini dilesakkan pemain Indonesia bernomor punggung 9, Hokky Caraka. Tendangan kaki kirinya pada menit 35 tidak berhasil ditepis lawan dan membuat Merah-Putih unggul.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku bersyukur dengan hasil ini. Meskipun Suriah bermain baik dengan menciptakan banyak peluang, skuad Garuda mampu menjaga keunggulan dan mengambil poin penuh di laga ini.
"Sampai wasit meniup pluit panjang, saya berterima kasih kepada pemain yang terus berjuang," ujarnya.
Di laga terakhir babak penyisihan grup, Indonesia akan melawan Uzbekistan yang saat ini memimpin klasemen. Shin berharap hasil positif bisa didapat garuda muda.
"Kami akan terus berusaha menampilkan yang terbaik. Semoga di pertandingan terakhir kami bisa menjalani laga dengan baik," ucapnya.
Senada, pemain timnas Indonesia, Daffa Fasya Sumawijaya turut menyatakan tekadnya untuk menampilkan hasil terbaik melawan Uzbekistan.
"Semoga kami mendapat hasil terbaik. Apapun hasilnya, kami akan berikan yang terbaik untuk Indonesia. Kami di sini berjuang bersama dan mohon dukungan masyarakat Indonesia," katanya.
Indonesia masih berpeluang lolos fase grup. Sebelumnya, di laga perdana melawan Irak, Rabu (1/3) lalu tim asuhan pelatih asal Korea Selatan takluk 0-2. Selasa (7/3) mendatang, Indonesia akan berhadapan dengan Uzbekistan.
Selain itu, hasil laga ini memastikan langkah Suriah terhenti di ajang Piala Asia U-20 2023. Di laga perdana, Suriah juga kalah 0-2 atas tuan rumah, Uzbekistan.