Home Hukum Bengis! Ini Dia Perekam Aksi Mario Siksa David, Pernah 'Lempar Kepala Ibu Guru Pakai Sepatu'

Bengis! Ini Dia Perekam Aksi Mario Siksa David, Pernah 'Lempar Kepala Ibu Guru Pakai Sepatu'

Jakarta, Gatra.com- Polres Jakarta Selatan menetapkan satu lagi tersangka dalam kasus penyiksaan Mario Dandy Satrio terhadap David, putra pengurus GP Ansor. "Terhadap tersangka S (Shane Lukas Rotua Pangondian) sudah kami lakukan penahanan setelah selesai pemeriksaan tersangka," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Ary Syam, Jumat, 24/2.

Tersangka Shane Lukas Rotua Pangondian Lumbantoruan, 19 tahun, merupakan teman dari Mario Dandy Satrio. Dia adalah perekam saat Dandy menyiksa David yang sudah tidak berdaya dengan menendang dan menginjak-injak kepala korban. Shane merekam video penyiksaan David menggunakan handphone yang dimiliki Mario Dandy Satrio.

Video sadistis penyiksaan gitu tersebar di media sosial dan membuat murka kalayak ramai. Shane ditetapkan sebagai tersangka dan dijerat dengan Pasal 76C Juncto Pasal 80 Undang-Undang Nomer 35 Tahun 2014.

Shane terlacak memiliki dua akun IG yaitu @shanelukasrotuapangondian dan @shane_lukas_rotua. Dia menulis di akun kedua yang privat, Jakarta Rich Club. Meskipun dikabarkan dia penerima Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus di SMA 4 PKSD Kebayoran Baru Jakarta Selatan. KJP biasanya diberikan pada siswa tidak mampu.

Sedangkan pada akun pertama yang open dia banyak memposting foto mobil dan motor mewah. Juga candaan seperti postingan nenek Upin-Ipin dengan tulisan udah lama muncul di tivi siapa nama orang ini.

Juga mengunggah guyonan berbentuk komik sarkastis. Yaitu, ibu guru yang mengatakan pada muridnya siapa yang bisa menjawab pertanyaannya boleh pulang. Seorang murid bandel bilang: ....ahaa gue pasti bisa jawaaan.... Kemudian murid itu melempar sepatu ke kepala ibu guru tadi. "Siapa yang ngelemparin Ibu pakai sepatu?"

"Saya ibu..... Yo saya bisa jawab pertanyaan ibu. Itu artinya saya boleh pulang ya bu....."

1386