Home Olahraga Yann Sommer Langsung Kebobolan, Bayern Munchen Gagal Menang di Markas RB Leipzig

Yann Sommer Langsung Kebobolan, Bayern Munchen Gagal Menang di Markas RB Leipzig

Leipzig, Gatra.com - Bayern Munchen hanya sanggup bermain imbang saat melawat ke markas RB Leipzig di ajang lanjutan Bundesliga Jerman.

Kedua tim bermain imbang 1-1 dalam pertandingan yang berlangsung di Red Bull Arena Leipzig, Sabtu (21/1) dini hari WIB.

Baca Juga: Premier Leageu: Liverpool Vs Chelsea, hingga Misi Balas Dendam Arsenal untuk Manchester United

Ini merupakan laga perdana Bundesliga usai jeda Piala Dunia 2022 disusul libur Natal dan Tahun Baru. Hasil imbang ini masih membuat Bayern bertahan di puncak klasemen sementara dengan 35 poin.

Adapun bagi RB Leipzig berada di urutan ketiga klasemen sementara dengan 29 poin. Di urutan kedua dar Freiburg dengan koleksi 30 poin.

Di pertandingan tersebut, pelatih Bayern Julian Nagelsmann langsung memainkan kiper barunya Yann Sommer di bawah mistar gawang. Adapun di lini depan, dia mengandalkan Eric Maxim Choupo-Moting karena Sadio Mane masih cedera.

Baca Juga: Juventus Melaju ke Perempat Final, Lazio Jadi Lawan Berikutnya

Sayangnya, di laga debutnya bersama Bayern, Sommer langsung kebobolan. Di laga itu, sedianya Bayern sempat memimpin selama babak pertama lewat gol dari Choupo-Moting di menit ke-37.

Namun tuan rumah terus berusaha menyamakan kedudukan. Marcel Halstenberg akhirnya berhasil membobol gawang Sommer di menit ke-52. Sisa waktu yang ada, tak ada lagi tambahan gol.Kedua tim harus rela berbagi angka dengan skor 1-1.

Sommer baru saja diangkut Bayern dari Borussia Monchengladbach. Pada 27 Agustus 2022 lalu, Sommer pernah membuat penyelamatan fenomenal. Kiper asal Swiss itu mampu melakukan 19 penyelamatan, sehingga menjadi rekor tersendiri baginya.

Baca Juga: Barcelona Juara Piala Super Spanyol, Real Madrid Merana, Trofi Pertama Xavi Hernandez

Saat itu, lawan Borussia Monchengladbach adalah Bayern Munchen. Pertandingan itu berakhir dengan skor imbang 1-1.

Di laga itu, statistik mencatat, Munchen mampu melepas 20 tendangan ke arah gawang Sommer. Meski dibombardir oleh pemain Munchen, Sommer tetap mampu tampil gemilang. 

Leroy Sane, Sadio Mane, Serge Gnabry dan Kengsley Coman silih bergantian melepas bola ke gawangnya. Namun hanya tendangan Sane yang gagal dia hentikan.

331