Home Ekonomi Chery Ekspansi ke Indonesia Timur

Chery Ekspansi ke Indonesia Timur

Makassar, Gatra.com - PT Chery Sales Indonesia (CSI) meresmikan diler Chery Makassar. Berada di bawah manajemen PT Tridaya Auto, Chery Makassar beralamat di Jalan Urip Sumaharjo No. 9-10, Tello Baru, Rabu (18/1).

Kehadiran Diler Chery di Makassar, bertujuan untuk menjangkau dan memperkuat pasar Indonesia Timur, yakni Sulawesi, khususnya Sulawesi Selatan. Diler tersebut, dilengkapi dengan pelayanan komplit. Yaitu, penjualan, suku cadang, dan perawatan.

“Chery Makassar merupakan diler Chery pertama yang hadir wilayah Indonesia Timur, tepatnya di Pulau Sulawesi. Dengan kehadirannya, kini konsumen otomotif di wilayah Sulawesi Selatan serta provinsi lainnya di Sulawesi sudah dapat berinteraksi langsung dengan TIGGO 7 PRO dan TIGGO 8 PRO,” kata Zhang Wei, Executive Vice President PT Chery Sales Indonesia. "Kami pun akan terus menambah jaringan wilayah Indonesia Timur lainnya, seperti Kendari, Manado, dan Jayapura,” tegasnya.

Nantinya, di Diler Chery Makassar, konsumen dapat mencoba berkendara dan mempelajari seluruh keunggulan produk. Diler Chery Makassar berdiri di atas lahan seluas 832m 2 dengan luas bangunan 921,2m 2 , dengan konsep desain eksterior dan interior modern sesuai dengan standar Chery.

"Kami melihat respon positif dari berbagai kalangan terhadap Chery. Produk SUV Chery dapat menjawab kebutuhan mereka akan kendaraan premium sekaligus fungsional. Oleh karena itu, hari ini menjadi momentum besar untuk kami di Chery Makassar untuk menyapa pecinta otomotif di Makassar," ujar Direktur Utama PT Tridaya Auto, William Lukisanto Gosal lewat siaran pers.

52