Sheffield, Gatra.com - Laju Newcastle United di ajang Piala FA terhenti di putaran ketiga.
Klub milik Pangeran Arab Saudi ini menyerah saat bertandang ke markas Sheffield Wednesday di Stadion Hillsboroug, Minggu (8/1) dini hari WIB. Newcastle takluk dengan skor 2-1.
Baca Juga: Juventus Gusur Posisi AC Milan, Menang 8 Kali Secara Beruntun Tanpa Kebobolan
Padahal di ajang Premier League, Newcastle cukup menjanjikan. Mereka mampu berada di urutan ketiga klasemen sementara dengan 35 poin di bawah Arsenal dan Manchester City.
Pasukan Eddie Howe ini juga baru sekali menelan kekalahan, yakni saat bertemu Liverpool pada 1 September 2022 lalu.
Sheffield Wednesday sendiri saat ini berkompetisi di League One. Liga ini merupakan liga tingkat ke-3 dalam sistem liga sepak bola Inggris.
Namun saat bermain di Piala FA, situasinya bisa berbeda. Meski tampil dominan sejak awal pertandingan, serangan-serangan dari Newcastle bisa dimentahkan para pemain tuan rumah.
Di babak pertama, kedua tim sama-sama gagal mencetak gol. Seluruh gol di laga ini, semuanya terjadi di babak kedua,
Baca Juga: Manchester United Lolos dari Hadangan Everton, Rashford Terus Cetak Gol
Tuan rumah membuka skor di menit ke-52 lewat Josh Windass. Pada menit ke-65, Sheffield sukses menggandakan keunggulan. Lagi-lagi lewat Josh Windass.
Gol Bruno Guimareas di menit ke-69 tak cukup untuk membawa Newcastle berbuat banyak. Newcastle harus tersingkir di kompetisi yang disebut tertua di dunia ini.
Pelatih Sheffield Darren More mengatakan, para pemainnya bermain dengan sangat baik. Para pemain telah memberikan segalanya dan timnya hanya harus terus berjalan.
"Malam-malam seperti ini memberi semua orang harapan, kami memiliki banyak kerja keras di depan," katanya, usai pertandingan.