Home Nasional Kendaraan Keluar Jakarta Terus Meningkat Jelang Tahun Baru 2023

Kendaraan Keluar Jakarta Terus Meningkat Jelang Tahun Baru 2023

Jakarta,Gatra.com- Polri terus memantau pergerakan masyarakat saat Libur Natal 2022 hingga Tahun Baru 2023. Volume kendaraan keluar Jakarta terpantau meningkat.

"Meningkat rata-rata selama Operasi Lilin sebesar 17,6 persen," kata Asisten Kapolri bidang Operasi (Asops) Irjen Agung Setya Imam Effendy saat dikonfirmasi, Senin, (26/12).

Agung mengatakan peningkatan volume kendaraan keluar Ibu Kota terpantau di sejumlah arah. Yakni arah Cirebon, Bandung, Ciawi, dan Merak.

"Walau terjadi peningkatan, arus lalu lintas berjalan lancar," ungkap jenderal bintang dua itu.

Baca jugaLaka Lantas Saat Liburan Meningkat, Masyarakat Diminta Waspada

Sementara itu, Polri melihat ada kenaikan jumlah kendaraan masuk ke Jakarta. Peningkatannya mencapai 6,03 persen.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan kendaraan yang keluar dan masuk Jakarta berpotensi meningkat mulai 30 Desember 2022-2 Januari 2023. Masyarakat melakukan mobilitas dalam rangka libur Tahun Baru.

"Info dari Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas Irjen Firman Santyabudi) dan survei Kemenhub tanggal 30 Desember dan 2 Januari akan ada peningkatan (kendaraan)," kata Dedi saat dikonfirmasi terpisah.

Dedi mengatakan polisi bersama stakeholder terkait akan mengantisipasi kemacetan lalu lintas secara maksimal. Polri telah mengerahkan sejumlah personel untuk mengamankan lalu lintas. Kebijakan contraflow dan one way juga telah disiapkan yang akan diberlakukan saat terjadi kepadatan.

"Tetap secara maksimal diantisipasi untuk menghadapi kemacetan di jalur tol, objek-objek wisata, pusat-pusat perbelanjaan, tempat ibadah, bandara dan pelabuhan," ungkap jenderal bintang dua itu.

Baca jugaPerayaan Natal 2022 Berjalan Aman, Polri Kini Fokus Pengamanan Tahun Baru

Total 166.322 personel gabungan pengamanan dikerahkan dalam Operasi Lilin 2022 untuk pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru). Operasi itu digelar selama 11 hari mulai 23 Desember 2022-2 Januari 2023.

Ratusan ribu personel gabungan TNI-Polri, dan stakeholder lainnya dikerahkan untuk mengamankan 52.636 titik se-Indonesia. Sebanyak 49.702 gereja saat Natal, 711 terminal, 653 pelabuhan, 206 bandara, 526 stasiun kereta api, 3.693 titik pasar dan pusat perbelanjaan, 3.709 objek wisata, dan 1.706 lokasi perayaan malam pergantian tahun.

Personel itu juga akan memantau mobilitas masyarakat di posko-posko yang telah disiapkan selama Operasi Lilin 2022. Ada 1.845 pos pengaman (pos pam), 696 pos pelayanan (posyan), dan 89 pos terpadu yang tersebar di seluruh Polda jajaran.

85