Solo, Gatra.com - PSIS Semarang masih tampil angin-anginan dalam mengarungi kompetisi Liga 1.
Terbaru, Laskar Mahesa Jernar dihabisi Bali United dengan skor 0-3 dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Manahan Solo, Kamis (22/12) malam.
Baca Juga: Argentina Belum Mampu Gusur Brasil, Posisi Spanyol Digantikan Kroasia
Tercatat, dari 6 pertandingan yang dijalani setelah Liga 1 kembali bergulir pada awal Desember lalu, PSIS mampu menang 3 kali. Namun mereka juga takluk dari lawannya sebanyak 3 kali.
Hasil ini membuat PSIS masih berada di peringkat ke-10 klasemen sementara dengan 20 poin. Adapun Bali United di puncak klasemen dengan 33 poin.
Melawan Bali United, PSIS langsung tertinggal dua gol di babak pertama. Muhammad Rahmat dua kali membobol gawang Wahyu Tri Nugroho di menit ke-12 dan dan 18.
Memasuki babak kedua, Carlos Fortes dan kawan-kawan juga tak kunjung mampu membobol gawang Bali United. Malah Bali United kembali menambah satu gol lewat Jean Befolo Mbarga di menit ke-61.
Baca Juga: Kylian Mbappe Tiup Lilin, Lionel Messi Tidur Bareng Piala
Usai jeda setelah tragedi Kanjuruhan Malang, PSIS sedianya memulai kompetisi dengan gemilang, di mana mereka mampu membungkam Madura United dengan skor 3-0. Namun kemudian mereka menyerah dari Borneo dengan skor 2-4.
PSIS Sempat menang beruntun dua kali, yakni mengalahkan persija 2-0, dan menang 1-0 atas PSS Sleman. Namun PSIS Semarang juga dua kali kalah beruntun, yakni takluk dari PSM Makassar 2-0 dan berlanjut kalah dari Bali United.