Home Olahraga Play-Off Liga Europa: Sajikan Duel Barcelona versus Manchester United

Play-Off Liga Europa: Sajikan Duel Barcelona versus Manchester United

Nyon, Gatra.com - Duel seru juga bakal tersaji di babak play-off 16 besar Liga Europa.

Dalam undian yang digelar di markas UEFA, Nyon, Swiss, Senin (7/11) malam WIB, Barcelona akan bertemu dengan Manchester United.

Baca Juga: Ini Hasil Lengkap Undian Babak 16 Besar Liga Champions

Barcelona harus melalui babak play-off karena hanya menghuni peringkat ketiga fase grup Liga Champions. Robert Lewandowski dan kawan-kawan gagal bersaing dengan Bayern Munchen dan Inter Milan.

Adapun Setan Merah mengikuti babak play-off ini karena hanya finish di urutan kedua fase grup Europa League. Pasukan Erik ten Hag ini berada di bawah Real Sociedad.

Aturan play-off babak 16 besar Europa League ini sangat sederhana. Aturannya hanyalah tim dari negara yang sama tidak akan saling bertemu.

Baca Juga: Jadi Juara Dunia MotoGP, 'Pecco' Bagnaia: Kami Membuat Janji

Babak play-off ini diikuti 8 tim peringkat ketiga fase grup Liga Champions, dan 8 tim peringkat kedua fase grup Europa League. Leg pertama play-off dijadwalkan pada 16 Februari, dengan leg kedua seminggu kemudian pada 23 Februari.

Pemenang dari delapan pertandingan ini akan bergabung dengan delapan pemenang grup Liga Europa di babak 16 besar, dengan pengundian dijadwalkan pada 24 Februari.

211