Leverkusen, Gatra.com - Bayer Leverkusen berhasil menggusur Atletico Madrid dari peringkat ketiga klasemen akhir Grup B Liga Champions.
Pasukan Xabi Alonso itu pun masih bertahan di kompetisi Eropa, meski harus turun kasta berlaga di playoff Europa League.
Baca Juga: AC Milan versus RB Salzburg, Final Penentuan Tiket 16 Besar
Ini tak lepas dari hasil imbang 0-0 saat Leverkusen menjamu Club Brugge di Bay Arena, Rabu (2/11) dini hari WIB. Di saat bersamaan, Atletico Madrid takluk dari Porto dengan skor 2-1.
Leverkusen pun berhak berada di peringkat ketiga. Adapun Porto tampil sebagai juara grup, disusul Club Brugge. Porto dan Brugge pun mendapat tiket babak 16 besar.
Pelatih Leverkusen Xabi Alonso mengatakan, sebelum pertandingan timnya memiliki satu tujuan, bertahan di Eropa. Tujuan yang lain juga untuk memenangkan pertandingan.
“Namun, kami tahu skor Porto melawan Atletico dan bagi kami, hasil imbang adalah dan cukup,” katanya, seperti dilansir dari situs resmi UEFA.
Baca Juga: Tottenham Juara Grup, 4 Wakil Inggris Melaju
Sekarang, kata Alonso, timnya punya waktu untuk memperbaiki diri. “Saya yakin di musim dingin kami akan tampil lebih baik di Eropa,” tegasnya.
Gelandang Club Brugge Casper Nielsen dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam pertandingan tersebut. Namun dia mengaku lebih suka tiga poin daripada trofi Player of the Match.
“Perasaan saya campur aduk. Itu adalah pertandingan yang seimbang. Kami tidak melakukannya dengan buruk tetapi kami finis kedua di grup dan saya sangat berharap untuk tempat pertama itu. Besok kami akan bangga, tetapi untuk saat ini emosinya campur aduk,” tandasnya.