Home Nasional Menyejukan Suasana Tahun Politik, ASN Harus Bisa Gagas Konten Positif di Media Sosial

Menyejukan Suasana Tahun Politik, ASN Harus Bisa Gagas Konten Positif di Media Sosial

Jakarta, Gatra.com - Kemampuan Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk mengolah dan menyaring informasi di dunia maya menjadi hal penting. Apalagi menjelang tahun politik di 2024, kebutuhan ASN untuk mengelola dan menyaring informasi digital akan sangat dibutuhkan.

Direktur Pemberdayaan Informatika Kemenkominfo, Bonifasius Wahyu Pudjianto, mengatakan bahwa ASN diharuskan kemampuan mengisi konten media sosial dengan konten yang tak memecah belah.

“ASN harus netral, tidak boleh terseret ke kiri-kanan agar suasana pemilu tidak memanas. Netralitas ASN sangat penting, kita harus mengisi media sosial dengan konten yang menyejukkan karena media sosial biasanya menjadi tempat munculnya konflik horizontal,” ujar Bonifasius dalam keterangannya, Kamis (28/10).

Oleh karenanya, Pemerintah saat ini tengah gencar-gencarnya memberikan literasi digital pada kalangan ASN. Diharapkan, natninya pemahaman konten positif pada ASN dapat teraplikasi, khususnya pada tahun-tahun politik.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat dimanfaatkan secara maksimal dan dapat dijalankan manfaatnya pada pelatihan regional masing-masing,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala BPSDM Kemendagri, Sugeng Hariyono, turut menyampaikan bahwa ASN memiliki kesempatan dan hak untuk dikembangkan kompetensinya. Pemerintah sendiri menargetkan sebanyak 50 juta masyarakat terliterasi digital pada tahun 2024.

“Pelatihan tidak hanya sekedar mengarah pada target peserta. Namun, yang jauh lebih penting adalah kita menitik beratkan pada hasilnya. Nah, tahun ini suasana politik mulai hangat, oleh karena itu forum kali ini sangat strategis bagi para calon mentor untuk memikirkan strategi guna melakukan literasi,” tegasnya.

111