Home Olahraga Catatan Real Madrid Ternoda di Markas RB Leipzig, Telan Kekalahan Pertama

Catatan Real Madrid Ternoda di Markas RB Leipzig, Telan Kekalahan Pertama

Leipzig, Gatra.com - Catatan tak terkalahkan Real Madrid pada musim ini akhirnya ternoda di markas RB Leipzig.

Los Blancos takluk dari Leipzig dalam laga kelima fase Grup F Liga Champions. Madrid menyerah dengan skor 2-3 dalam laga yang berlangsung di Red Bull Arena, Rabu (26/10) dini hari WIB.

Baca Juga: Juventus Tersingkir di Liga Champions, Allegri Incar Tiket Liga Malam Jumat

Ini menjadi kekalahan pertama Madrid di semua kompetisi di musim ini. Hanya saja, meski kalah, Madrid sudah mengamankan tiket babak 16 besar Liga Champions.

Butuh poin penuh untuk bisa lolos ke babak gugur, Leipzig langsung tampil menekan sejak awal pertandingan. Mereka akhirnya bisa membuka keunggulan di menit ke-13 lewat gol Josko Gvardiol.

Selang lima menit kemudian, tuan rumah bisa menggandakan keunggulan. Christopher Nkunku berhasil membobol gawang Madrid yang dikawal Thibaut Courtois.

Madrid baru bisa memperkecil ketertinggalan, beberapa menit sebelum babak pertama usai. Vinicius Junior membobol gawang tuan rumah untuk menjadi skor 2-1 saat turun minum.

Baca Juga: Antoine Griezmann Masuk Sejarah Atletico

Memasuki babak kedua, Madrid terus berusaha menyamakan kedudukan. Namun sejumlah peluang yang mereka miliki gagal berbuah gol.

Timo Werner bahkan membuat Madrid semakin tertinggal. Golnya di menit ke-81 membuat skor menjadi 3-1 untuk Leipzig. Tendangan penalti Rodrygo Goes pada menit ke-90+4 baru bisa memperkecil ketertinggalan Madrid. Namun Madrid harus pulang dengan kekalahan.

Arsitek Real Madrid Carlo Ancelotti mengatakan, dua gol pembuka bagi Leipzig adalah kunci pertandingan karena mereka menempatkan segalanya dengan benar.

"Saya tidak marah seperti itu, hanya dicentang untuk kalah. Kekalahan membuat Anda merasa seperti itu. Tapi yang ini tidak melakukan kerusakan besar dan, cepat atau lambat, Anda kehilangan rekor tak terkalahkan Anda," katanya, seperti dilansir dari situs resmi UEFA.

Baca Juga: Ronaldo Dihukum, Tegaskan Tak Akan Menyerah

Ancelotti menegaskan, tidak perlu melihat ke belakang. Semua hanya perlu menundukkan kepala lagi sekarang. "Saya tidak punya kritik untuk tim saya. Mereka telah melakukannya dengan sangat baik sampai sekarang," sebutnya.

Pelatih asal Italia itu menambahkan, semua harus belajar lebih banyak dari kekalahan daripada dari kemenangan. Misalnya, mempertahankan set play tim yang biasanya sangat kuat, namun tidak terjadi saat bertemu Leipzig.

"Setelah gol kedua mereka, kami lebih banyak mengendalikan permainan dan, melalui Vinícius, kami memiliki peluang untuk menyamakan kedudukan," tandasnya.

120