Sukoharjo, Gatra.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sukoharjo mengingatkan warga untuk melakukan mitigasi bencana. Hal ini menyusul cuaca ekstrem beberapa hari terakhir.
Kepala BPBD Sukoharjo, Sri Maryanto mengatakan, sesuai prakiraan cuaca Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), saat ini Sukoharjo sudah memasuki awal musim hujan.
“Untuk warga kami minta meningkatkan kewaspadaan terkait cuaca ekstrem,” katanya, Senin (10/10).
Baca Juga: Siaga Bencana, Petugas Harus Ingatkan Warga Tetap Waspada
Menurutnya, yang perlu diwaspadai adalah masa transisi pergantian musim atau pancaroba. Dimana biasanya kerap terjadi cuaca ekstrem seperti hujan disertai petir dan angin kencang.
Warga pun diimbau untuk meningkatkan kesiapsiagaan dengan melakukan mitigasi atau pencegahan bencana. Di antaranya BPBD Sukoharjo mengimbau warga mengecek rangka rumah apabila ada yang rapuh maka harus segera diganti.
Selain itu warga diimbau memangkas cabang atau ranting pohon yang rimbun untuk mengurangi dampak hujan dan angin kencang.
Baca Juga: Banjir Sukoharjo, Ribuan Jiwa Terdampak
“Warga juga diminta melakukan bersih-bersih saluran air, menutup rekahan tanah untuk mengurangi tanah longsor dan juga menggiatkan Siskamling,” katanya.
Diketahui pada Sabtu (8/10/2022) sore, hujan dan angin kencang melanda sejumlah wilayah di Sukoharjo. Bahkan beberapa warga harus mengalami kerugian lantaran dagangannya tak layak dijual akibat kejadian itu.