Home Hukum Densus Tangkap Teroris Jaringan Jamaah Ansharut Daulah

Densus Tangkap Teroris Jaringan Jamaah Ansharut Daulah

Jakarta, Gatracom – Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri kembali menangkap tersangka teroris jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) di Provinsi Riau. Kali ini, tersangka yang ditangkap berinisial WI.

Juru Bicara Divisi Humas Polri, Kombes Pol. Ade Yaya Suryana, mengatakan, WI berencana menjadikan kebunnya sebagai tempat idad atau pelatihan militer bersama dengan kelompoknya. Kebun itu terletak di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Provinsi Riau.

Baca Juga: Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Lampung dan Sita Lebih dari 400 Kotak Amal

"Dan berencana akan membantu keuangan untuk pembangunan penampungan akhwat milik Yasri Yahasfar Abu Hanif Bin Bangkinah," ujar Ade.

Tersangka WI ditangkap bersamaan delapan tersangka teroris jaringan Anshor Daulah (AD). Rincian penangkapan yakni pada pukul 07.05-12.10 WIB, pada Rabu, (14/9), di beberapa wilayah.

"Saat ini, kesembilan tersangka masih dalam pemeriksaan," ungkap Ade.

Baca Juga: Zain an-Najah Dinonaktifkan MUI Usai Ditangkap Densus 88

Adapun delapan tersangka teroris jaringan AD yang ditangkap, yakni berinisial RP, JW, II, M, Z, MNS, ITZ, dan MA. Mereka ditangkap di delapan lokasi wilayah Dumai, Riau.

"Diketahui bahwa mereka mulai mempersiapkan diri untuk melakukan idad di perkebunan sawit di wilayah Riau," ucap Ade.

310