London, Gatra.com - Raja Charles III bersama kedua putranya Pangeran William dan Harry dan bangsawan senior lainnya bergabung dalam prosesi khidmat pemindahan peti mati Ratu Elizabeth II dari Istana Buckingham menuju Westminster Hall.
Kerumunan masyarakat berkumpul di pusat kota London untuk menyaksikan Ratu dibawa dari Istana Buckingham ke parlemen diiringi tembakan penghormatan dari senjata artileri dan Big Ben dibunyikan, menjadi rangkaian teranyar dari keseluruhan rangkaian upacara duka atas meninggalnya Ratu Elizabeth II pekan lalu dalam usia 96 tahun setelah tujuh dekade bertakhta.
Peti Ratu Elizabeth II dibanringkan di kereta meriam, ditutupi oleh bendera Kerajaan dan Mahkota Resmi Kerajaan ditempatkan di atas bantal di samping karangan bunga. Peti mati yang membawa tubuh Elizabeth dibawa dalam prosesi yang lambat dan suram dari rumahnya di London ke Westminster Hall . Di sana ia akan disemayamkan selama empat hari.
Tampak adik-adik Raja Charles yaitu Putri Anne, Pangeran Andrew dan Pangeran Edward turut hadir di pemakaman dan berjalan bersama-sama mendampingi peti mati ibunda mereka.
Termasuk dalam rombongan adalah putra Charles, Pangeran William dan Harry. Keikutsertaan mereka berdua mengingatkan peristiwa 25 tahun lalu, pada saat mereka berdua, kala itu masih anak-anak usia sekolah, mengikuti peti mati ibu mereka Putri Diana ketika dibawa pada prosesi serupa melalui pusat kota London.
Acara tersebut juga menunjukkan tanda persatuan karena Pangeran William yang saat ini berusia 40 tahun dan Pangeran Harry hampir tidak berkomunikasi perselisihan beberapa tahun terakhir. .
“Sangat mengharukan, melihat keluarga. Itu adalah pertunjukan persatuan yang kuat,” kata Jenny Frame, 54, yang menunggu lebih dari empat jam untuk melihat prosesi. "Saya pikir itu yang terbaik dari Inggris dan ... sangat cocok untuknya."