Empoli, Gatra.com - AS Roma akhirnya kembali ke jalur kemenangan. Itu diperoleh Roma saat menjalani laga pekan keenam Seri A Italia di markas Empoli.
Pasukan Jose Mourinho berhasil menang dengan skor 1-2 dalam laga yang berlangsung d Stadion Carlo Castellani, Selasa (13/9) dini hari WIB. AS Roma pun masuk lima besar klasemen sementara Serie A.
Baca Juga: Liverpool Jamu Ajax Amsterdam, Klopp Sebut Telah Belajar dari Kekalahan di Napoli
Bermain di markas lawan, Roma mencoba langsung tampil menekan sejak awal pertandingan. Tammy Abraham dan Paulo Dybala bergantian memberi ancaman ke gawang tuan rumah.
Namun usaha itu baru membuahkan hasil di menit ke-17. Menguasai bola di luar kotak penalti, Paulo Dybala melepaskan tembakan kaki kiri yang keras, dan masuk ke pojok kiri atas gawang Empoli. Roma memimpin.
Namun jelang babak pertama berakhir, Empoli mampu menyamakan kedudukan. Filippo Bandinelli membobol gawang Roma di menit ke-43 lewat sundulan mematikan, usai memaksimalkan umpan silang dari Petar Stojanovic. Skor 1-1 mengakhiri laga babak pertama.
Memasuki babak kedua, Roma terus berusaha menekan. Peluang emas di dapat Roger Ibanez di menit ke-49. Namun sundulannya berhasil dimentahkan kiper lawan, Guglielmo Vicario.
AS Roma kembali memimpin pada menit ke-71. Menerima umpan dari Dybala, Tammy Abraham sukses melepaskan tembakan ke pojok kiri gawang lawan.
Baca Juga: Chelsea Pecat Thomas Tuchel
Pada menit ke-80, sedianya Roma memiliki kesempatan untuk menambah gol. Sayang hadiah penalti dari wasit tak bisa dimaksimalkan Lorenzo Pallegrini menjadi gol. Tendangan kaki kanannya malah membentur mistar gawang.
Pada menit ke-87, tuan rumah harus berlaga dengan 10 pemain. Jean-Daniel Akpro mendapat kartu merah usai antisipasi dengan kakinya membahayakan bagi pemain Roma Chris Smalling.
Namun skor tidak berubah hingga pertandingan usai. Roma menang dengan skor 1-2. Kini, AS Roma mengemas 13 poin dari 6 pertandingan. Mereka hanya berjarak 1 angka dari pemuncak klasemen Napoli yang mengumpulkan 14 poin.