Blora, Gatra.com- Semarak perayaan hari kemerdekaan dirasakan seluruh masyarakat Indonesia. Tak terkecuali bagi penyandang disabilitas di Kabupaten Blora Jawa Tengah.
Mereka menggelar sejumlah perlombaan untuk menyambut hari kemerdekaan di sekretariat Difabel Blora Mustika (DBM), Senin sore (15/8). Seperti pukul air, makan kerupuk, kelereng hingga sepak bola.
Suasana penuh canda tawa pun tampak dari seluruh peserta lomba. Pasalnya, perlombaan semacam ini baru pertama kali mereka ikuti. Meski agak kesulitan, namun mereka mengaku bangga dan senang bisa ikut meramaikan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI.
"Senang sekali mas, ini baru pertama kali soalnya. Apalagi semua peserta teman-teman difabel. Agak sulit tadi tapi senang," kata Kasturi disabilitas polio.
Kasturi mengaku momen seperti ini merupakan sesuatu yang langka bagi penyandang disabilitas. 'Kalau di desa gak pernah ada. Baru pertama ini, seru walau tadi gak menang," ucapnya.
Hal sama dikatakan Siti Muntarin, menurutnya perlombaan ini merupakan sesuatu yang menghibur. Sebab, jarang sekali ada perlombaan bagi penyandang disabilitas saat hari Kemerdekaan.
'Senang mas. Jarang-jarang ada, ini bahkan baru pertama kali. Senang bisa kumpul sama temen-temen semua," ucapnya.
Sementara itu, Ketua DBM Abdul Ghofur mengungkapkan perlombaan ini untuk menfasilitasi penyandang disabilitas untuk ikut merayakan Kemerdekaan RI.
"Tujuan acara ini memang agar mereka bisa terfasilitasi karena bagaimanapun mereka bagian dari warga negara yang ingin meramaikan HUT Proklamasi Kemerdekaan," terangnya.
Melalui kegiatan perlombaan ini, selain bisa lebih guyup, juga diharapkan bisa memotivasi penyandang disabilitas untuk lebih percaya diri.
'Jadi dengan lomba-lomba ini, mereka bisa lebih berani dan percaya diri. Tidak minder atau malu dengan kondisi yang ada. Kita ingin mereka yakin dan bisa layaknya orang biasa," harapnya.