Jakarta, Gatra.com - Tim Kuasa hukum Bharada E mengungkapkan bahwa dia telah mengantongi sejumlah nama yang terlibat dalam kematian Brigadir J atau Brigadir Yoshua. Hal itu disampaikan oleh pengacara Bharada E, Muhammad Boerhanuddin.
Dia menyebut Bharada E telah menyampaikan nama-nama pihak yang terlibat dalam proses berita acara pemeriksaan (BAP).
"Semalam kan udah di-BAP. Semua udah disebutin, udah dijelasin semua di situ," kata Boerhanuddin saat dimintai konfirmasi, Minggu (7/8).
Namun Boerhanuddin belum menyebutkan nama-nama yang disebutkan Bharada E dalam BAP. Dia memastikan pihak yang terlibat lebih dari satu orang.
"Enggak bisa (disebutkan). Itu kepentingan penyidikan, belum bisa kita publis. Yang penting udah terang-benderang sedari semalam gitu, adanya pengakuan dari Bharada E," jelas Boerhanuddin.
"Ya nanti ikuti saja perkembangannya. Ada beberapa nama sih dari pihak kami," sambungnya.
Diberitakan sebelumnya, Bharada E bakal mengajukan diri sebagai justice collaborator (JC) dalam kasus yang menewaskan Brigadir J. Bharada E juga akan meminta perlindungan hukum kepada Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK).
Kuasa Hukum Bharada E yang lain, Deolipa, menjelaskan alasan Bharada E mengajukan JC karena dianggap dapat menjadi saksi kunci kasus tewasnya Brigadir J. Sebab, hasil pembicaraan dengan kliennya itu, Bharada E sudah menceritakan lengkap peristiwa yang dia alami.