Home Gaya Hidup Kunjungi Sukoharjo, Dubes Perwakilan G20 Cicipi Jamu di Cafe Jamu Nguter

Kunjungi Sukoharjo, Dubes Perwakilan G20 Cicipi Jamu di Cafe Jamu Nguter

Sukoharjo, Gatra.com – Sejumlah duta besar untuk Indonesia dari beberapa negara berkunjung ke Kabupaten Sukoharjo. Kunjungan tersebut merupakan rangkaian kegiatan G20 Spirit.

Duta besar untuk Indonesia yang berkunjung masing-masing Duta Besar Nigeria, Duta Besar India, dan Duta Besar Mozambik. Kunjungan tersebut dilakukan selama dua hari 24-25 Juni 2022.

Ambassador sekaligus Founder G20 Spirit, Grace Subandar, menyampaikan kunjungan ke Kabupaten Sukoharjo ini merupakan rangkaian kegiatan G20 Spirit. Dalam kesempatan itu, ada tiga duta besar yang bisa hadir untuk mengikuti serangkaian acara di Kabupaten Sukoharjo.

“Jadi, G20 Spirit ini merupakan inisiasi swasta untuk mendukung G20 khususnya di bidang pariwisata dan ekonomi kreatif,” jelas Grace.

Menurutnya, kegiatan G20 Spirit sudah dimulai sejak Desember 2021 dan akan berlangsung hingga November 2022 mendatang. Setidaknya ada 50 kegitana G20 Spirit akan dilakukan di 20 kota/kabupaten di Indonesia dimana salah satunya dilaksanakan di Kabupaten Sukoharjo.

Namun, karena padatnya acara, tidak semua Duta Besar bisa mengikuti kegiatan G20 Spirit. Selama ini, dalam setiap kegiatan diiuti beberapa Duta Besar, seperti di Sukoharjo dimana diikuti oleh tiga Duta Besar.

“Saya harap dengan kegiatan ini terjalin kerjasama dengan para Duta Besar, tidak hanya sebatas dengan negara G20. Kesempatan ini juga bisa dimanfaatkan pihak swasta untuk menjajaki kemungkinan kerjasama dengan Duta Besar,” imbuhnya.

Sementara itu, Bupati Sukoharjo, Etik Suryani, menyampaikan bahwa menjadi sebuah kebanggaan yang luar biasa bagi masyarakat Kabupaten Sukoharjo dengan kehadiran para Duta Besar Negara-Negara G20. Dengan kunjungan tersebut diharapkan dapat terjalin kerjasama di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Kabupaten Sukoharjo.

Adapun lokasi kunjungan para Duta Besar, masing-masing Batik Ndayani Banmati Kecamatan Sukoharjo, Pasar dan Café Jamu Nguter Kecamatan Nguter, Desa Teknologi (IT) Jangglengan Kecamatan Nguter, Desa Wisata Gamelan Wirun Kecamatan Mojolaban, Desa Wisata Gitar Ngrombo Kecamatan Baki, Desa Pertanian Majasto Kecamatan Tawangsari, serta Omah Tiwul Ngreco Kecamatan Weru.

KTT G20 2022 mengusung tema “Recover Together Recover Stronger”. Melalui tema tersebut, Indonesia ingin mengajak seluruh dunia untuk bahu-membahu demi memulihkan ekonomi global yang berkelanjutan. Dalam rangka mengusung G20 Spirit ini, Pemkab Sukoharjo bekerjasama dengan The Park Mall Solo Baru.

“Kegiatan ini sebagai upaya bersama yang dilakukan dengan menyelenggarakan kegiatan “Sukoharjo Makmur Festival”,” tandasnya.

Sementara itu dari pantauan di Pasar Jamu Nguter, para duta besar dikenalkan dengan beberapa empon-empon dan bahan jamu tradisional. Mereka juga diberi kesempatan untuk menikmati jamu tradisional di Cafe Jamu Nguter.

1350