Home Olahraga Ratusan Atlit Semarakan Jambore Aeromodeling Terbang Nusantara di Kendal

Ratusan Atlit Semarakan Jambore Aeromodeling Terbang Nusantara di Kendal

Kendal, Gatra.com- Berikan dukungan ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal Jawa Tengah, ratusan atlit aeromodeling dari berbagai penjuru di Nusantara ikut menyemarakkan digelarnya Jambore Aeromodeling Terbang Nusantara yang digelar di landasan pacu aeromodeling Desa Sumbersari Kecamatan Ngampel, Sabtu (4/5).
 
Menurut Sutrisno selaku panitia penyelenggara, jumlah total peserta jambore sekitar 150 orang dari berbagai wilayah di Indonesia. Mereka datang dari Jabodetabek, Kalimantan, Jawa Timur, Madura dan ada banyak komunitas di Jawa Tengah lainnya seperti dari Demak, Pekalongan, Pemalang dan Batang.
 
"Kita mendukung progam sport turism yang digagas Pemkab Kendal dengan menggelar lomba aeromodeling. Ini even perdana di Kendal yang digelar skala nasional," kata Sutrisno.
 
Jambore ini dibuka dengan sebuah atraksi pencak silat oleh puluhan pesilat dari Kampung Silat Desa Jenarsari Gemuh dan diwarnai juga dengan fashion show aeromodeling.
 
Bupati Kendal Dico M Ganinduto yang membuka kegiatan ini sempat mencoba menerbangkan pesawat aeromodeling dengan didampingi atlit aeromodeling. Ia mengatakan bahwa kegiatan ini telah menjadi kalender even dari Pemkab Kendal yang telah disiapkan sejak tahun 2021 lalu.
 
"Ke depan even seperti ini akan terus kita dorong karena Desa Sumbersari ini akan kita jadikan desa wisata berbasis aeromodeling," kata Dico.
 
Dico berharap dengan even yang digelar ini bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi yang sempat turun drastis akibat pandemi. 
 
Sementara itu, Edi Mansur (45) salah satu peserta yang berasal dari Pekalongan, mengaku datang ke Kendal bersama 18 atlit aeromodeling Kota Batik. "Setiap ada turnamen, kami dari Pekalongan terus mengikuti untuk menambah pengalaman dan mental agar tidak mudah grogi saat ada pertandingan resmi," terang dia.
 
Tim dari Pekalongan, lanjutnya, sudah bermain sekitar 5 tahunan di bidang olahraga aeromodeling. Sebuah prestasi di tingkat Kejurprov Jateng berhasil diraih timnya di tahun 2019 lalu.
 
"Saya mengajak kepada semua aeromodeler untuk semakin solid dan bergerak bersama memajukan olahraga ini agar lebih banyak dikenal lagi oleh masyarakat luas," katanya.
701