Home Olahraga Belgia Dihajar Belanda, Langsung Huni Dasar Klasemen

Belgia Dihajar Belanda, Langsung Huni Dasar Klasemen

Brussel, Gatra.com - Timnas Belgia takluk dari Belanda dalam laga perdana Nations League. Belgia menyerah dengan skor 1-4 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Raja Baudouin, Sabtu (4/6) dini hari WIB.

Tampil dengan formasi terbaiknya, Kevin De Bruyne dan kawan-kawan tak berdaya menghadapi serangan-serangan tim Oranye. Belgia pun harus menghuni dasar klasemen League A Grup 4.

Baca Juga:

Ajang 'Move On' Italia, Ditantang Jerman dan Inggris

Belanda sendiri tampil dengan Memphis Depay, dan Steven Bergwijn di lini depan. Adapun Belgia memasang De Bruyne, Romelu Lukaku, dan Eden Hazard sejak awal pertandingan.

Laga kedua tim berjalan seimbang sejak awal laga. Namun tim tamu mampu mencuri gol dulu pada menit ke-40. Memanfaatkan umpan dari Frenkie de Jong, Steven Bergwijn membobol gawang Belgia yang dikawal Simon Mignolet. Skor 0-1 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Memphis Depay menambah keunggulan di menit ke-51. Upaya Belgia untuk membobol gawang Belanda selalu mentah. Apalagi kiper Belanda Jasper Cillessen juga tampil ciamik melakukan sejumlah penyelamatan.

Di menit ke-61, tuan rumah kembali kebobolan. Denzel Dumfries membawa Belanda memimpin tiga gol. Selang empat menit kemudian, Belanda terus menjauh usai Memphis Depay mencetak gol keduanya dalam laga itu.

Baca Juga:

Juventus Ngebet Datangkan Paul Pogba, Iming-imingi Gaji Rp124 Miliar

Belgia terus berusaha mencari gol. Namun upaya mereka baru berhasil di menit ke-90+3. Michy Batshuayi akhirnya mampu membobol gawang Cillessen. Namun Belgia tetap menyerah dengan skor 1-4.

Belgia sendiri sedianya mampu melepaskan 6 tendangan ke arah gawang Belanda. Namun hanya 1 yang berhasil membobol gawang Cillessen.

Kemenangan ini membuat Belanda memimpin klasemen Grup 2. Pasukan Louis van Gaal ini unggul dari Polandia, Wales, dan Belgia.

263