Home Hukum Diduga Lokasi Mesum, Rumah di Kota Bima Dirusak Massa

Diduga Lokasi Mesum, Rumah di Kota Bima Dirusak Massa

Bima, Gatra.com - Aparat Kepolisian Bima Kota bereaksi cepat melakukan pengamanan setelah mendapat informasi atas peristiwa perusakan rumah yang diduga sebagai tempat mesum di Desa Oi Mbo, Kecamatan RasaNae Timur, Kota Bima pada Senin (16/5) sekitar pukul 11.50 WITA.

“Proses Pengamanan lokasi kejadian pengrusakan rumah yang diduga sebagai tempat mesum dua insan yang sedang dimabuk asmara tersebut dipimpin langsung Wakapolres Bima Kota Kompol Mujahidin beserta personil Polres Bima Kota dengan di-back up personel Brimob Bima, untuk menghalau warga agar tidak terus main hakim dan merusak rumah terduga,” kata Kabid Humas Polda NTB, Kombes Pol Artanto di Mataram, Selasa (17/5).

Artanto menyebut, selain berhasil mengamankan suasana, petugas juga berhasil mengevakuasi HA (80), terduga pelaku yang diamuk massa ke Mako Polres Bima Kota. Selanjutnya, untuk mengantisipasi aksi susulan massa yang emosi atas dugaan pencabulan oleh HA, Wakapolres Bima Kota mewakili Kapolres Bima Kota, langsung bertemu dengan sejumlah pihak terkait.

“Mulai dari Camat Rasanae Timur, Kapolsek Rastim, Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa Kelurahan Oimbo, Lurah Oimbo, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda setempat,” ujarnya.

Dikatakan, saat itu juga seluruh elemen terkait, ikut terlibat untuk mendinginkan suasana agar tidak kembali terjadi amuk massa hingga kembali berbuat anarkis. “Pertemuan dengan elemen terkait itu, praktis telah mendinginkan suasana. Kondisi terkini pascaperistiwa pengerusakan rumah terduga pencabulan, terbilang aman dan kondusif," jelas Artanto.

Artanto menambahkan, aparat kepolisian setempat mengimbau pada warga agar tidak main hakim sendiri dan mempercayakan kepolisian untuk menangani proses hukum setiap peristiwa yang terjadi.

1227