Home Olahraga Singkirkan Atletico Madrid, Manchester City Ditantang Real Madrid

Singkirkan Atletico Madrid, Manchester City Ditantang Real Madrid

Madrid, Gatra.com - Duel Atletico Madrid melawan Manchester City dalam laga leg kedua babak perempat final Liga Champions berakhir tanpa pemenang. Kedua tim hanya bermain imbang tanp gol dalam laga yang berlangsung di Stadion Wanda Metropolitano, Kamis (14/4) dini hari WIB.

Manchester City pun berhak mendapatkan tiket semifinal. Sebab pada laga leg pertama di Inggris, pasukan Pep Guardiola ini menang dengan skor 1-0.

Baca Juga:

Drama 6 Gol, Liverpool Amankan Tiket Semifinal

City yang tetap tampil menyerang, terus dibuat tak berkutik. Sebab Atletico menerapkan permainan bertahan dalam laga tersebut. Pasukan Diego Simeone ini hanya mengandalkan serangan balik.

Tak pelak, meski mampu melakukan penguasaan bola hingga 61%, City hanya mampu melepas 1 tembakan ke arah gawang tuan rumah.

Sebaliknya, Atletico mampu memberikan banyak ancaman ke gawang City. Tercatat, Atletico mampu meneror gawang Ederson Moraes sebanyak 3 kali. Namun semuanya gagal berbuah gol.

Baca Juga:

Villarreal Benamkan Juventus, Singkirkan Bayern Munchen, Emery: Kuncinya Kerja Keras

Pada menit ke-90+1, tuan rumah harus berlaga dengan 10 pemain. Felipe Augusto harus keluar lapangan, setelah mendapat kartu kuning kedua dalam pertandingan tersebut.

Lolos ke babak 4 besar, City harus berhadapan dengan tim raksasa asal Spanyol, Real Madrid. Los Blancos berhasil melaju ke babak 4 besar setelah menyingkirkan juara bertahan dengan skor agregat 5-4.

165