Home Olahraga Awas! Atletico Bisa Bikin Manchester City Bernasib Seperti Manchester United

Awas! Atletico Bisa Bikin Manchester City Bernasib Seperti Manchester United

Manchester, Gatra.com - Manchester City akan menjamu Atletico Madrid dalam laga leg pertama babak perempat final Liga Champions musim ini. Kedua tim akan berlaga di Stadion Etihad, Rabu (6/4) dini hari WIB.

Tuan rumah musti waspada dengan tim lawan. Pasalnya, Atletico juga mampu lolos ke 8 besar usai menaklukkan tetangga City, Manchester United di babak 16 besar. Bahkan Los Rojiblancos menang di Manchester dengan skor 1-0, sehingga unggul agregat 2-1.

Baca Juga:

AC Milan Kehilangan Poin Penting, Napoli dan Inter Masih Mengancam

Manchester City sendiri lolos ke tahap ini setelah mengalahkan Sporting Lisbon dengan agregat 5-0 di babak 16 besar. City tentu pantas berhati-hati dengan perjalanan Atletico tersebut. Lengah, bisa mengubur mimpi mereka untuk menjadi juara di kompetis ini, alias bernasib serupa Manchester United.

Apalagi, rintangan Atletico hingga melaju ke babak 8 besar sangat berat. Di babak penyisihan Grup, Atletico harus saling sikut dengan Liverpool, AC Milan, dan Porto.

Bersama Liverpool, Atletico sukses melaju ke babak 16 besar. Di babak ini, mereka juga harus berduel dengan Manchester United. Namun sekali lagi, Atletico tampil sebagai pemenang.

Laga ini merupakan pertemuan kompetitif pertama antara Manchester City dan Atletico Madrid. Namun arsitek City Pep Guardiola dan pelatih Atletico Diego Simeone telah bertemu tiga kali sebagai manajer, dengan yang terakhir di Liga Champions 2015/16.

Baca Juga:

Arsenal Babak Belur, Rebutan Peringkat Keempat Semakin Sengit

Pertemuan perdana kedua pelatih terjadi saat Atletico Madrid menjamu Barcelona di Stadion Vicente Calderon pada 26 Februari 2012. Kala itu, pasukan Simeone tumbang 1-2 oleh tim tamu yang dibesut Guardiola.

Empat tahun berselang, tepatnya 27 April 2016, Simeone berhasil mengimbangi rekor pertemuannya dengan Guardiola setelah Atletico mengalahkan Bayern Muenchen 1-0 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Namun, pada partai kedua di Allianz Stadium, tim arahan Simeone menyerah 1-2.

Dalam laga ini, City tanpa Kyle Walker akibat hukuman kartu merah. Ruben Dias juga dibekap cedera hamstring, sedangkan John Stones diragukan tampil karena masalah kebugaran. Hanya saja, Atletico Madrid juga tak bisa menurunkan Yannick Carrasco karena akumulasi kartu.

91