Home Olahraga Tanpa Pemenang, Simeone Tetap Senang, Rangnick Bicara Tambahan Waktu

Tanpa Pemenang, Simeone Tetap Senang, Rangnick Bicara Tambahan Waktu

Madrid, Gatra.com – Duel Atletico Madrid melawan Manchester United dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions musim ini berakhir tanpa pemenang. Kedua tim hanya bermain imbang 1-1 dalam laga yang berlangsung di Estadio Wanda Metropolitano, Kamis (23/2) dini hari WIB.

Tuan rumah sebenarnya tampil dominan sejak awal babak pertama. Los Rojiblancos bahkan bisa unggul cepat, saat pertandingan baru memasuki menit ketujuh. Lewat tandukan keras Joao Felix, Atletico unggul 1-0 hingga babak pertama usai.

Baca Juga:

Bungkam Lille, Chelsea Masih Berpeluang Pertahankan Gelar Juara

Namun di babak kedua, permainan Atletico malah mengendur. Situasi itu dimanfaatkan Setan Merah dengan tampil menekan. Anthony Elanga pun akhirnya sukses membobol gawang Atletico yang dikawal Jan Oblak pada menit ke-80, usai memaksimalkan umpan dari Bruno Fernandes.

Bahkan jelang laga berakhir, Manchester United mampu menggempur lini pertahanan Atletico. Namun hingga peluit panjang ditiup tanda berakhirnya laga, skor tetap sama kuat 1-1. Siapa yang akan lolos ke babak perempat final, akan ditentukan pada laga leg kedua di markas Setan Merah, 16 Maret mendatang.

Arsitek Atletico Madrid Diego Simeone mengaku senang dengan penampilan anak asuhnya. Meski gagal menang, da menilai anak buahnya tampil apik dan bisa menerapkan semua strategi, yang sudah dipersiapkan dengan baik.

Baca Juga:

Vlahovic Moncer Lagi, Juventus Gagal Menang

“Semangat tim kami hebat, kerja kolektif kami hebat, kami memberi tekanan kepada mereka. Banyak hal hebat di laga ini. Saya sangat menyukai bagaimana kami berkompetisi dan memainkan permainan. Kami harus terus seperti ini,” ucapnya dilansir dari laman resmi UEFA.

Adapun pelatih Manchester United Ralf Rangnick mengatakan kecewa dengan kinerja anak asuhnya di babak pertama. Menurut Rangnick, pada babak pertama, timnya terlalu khawatir dengan bola.

Namun di babak kedua, timnya tampil lebih baik karena lebih banyak menguasai bola di arena yang penting. Bahkan Ralf Rangnick percaya diri jika ada waktu tambahan 10 menit lagi di babak kedua, Manchester United akan memenangkan pertandingan.

70