Home Olahraga Chelsea di Jalur Positif, Lille Terseok-seok

Chelsea di Jalur Positif, Lille Terseok-seok

Chelsea, Gatra.com - Chelsea akan menjamu wakil Prancis, Lille dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions musim ini. Laga kedua tim akan berlangsung di Stamford Bridge, Rabu (23/2) dini hari WIB.

Saat ini, Chelsea tengah dalam laju di jalur positif. Pekan lalu, pasukan Thomas Tuchel ini baru saja menjadi juara Piala Dunia Antarklub usai menaklukkan tim asal Brasil, Palmeiras dengan skor 2-1.

Baca Juga:

Vlahovic Debut, Kesempatan Akhiri Puasa Gol

Tren itu juga berlanjut di ajang Liga Inggris. Akhir pekan kemarin, The Blues berhasil menang atas Crystal Palace dengan skor 1-0. Kemenangan atas Palace membuat Chelsea tetap berada di tiga besar klasemen sementara Liga Inggris di bawah Manchester City dan Liverpool.

Sebaliknya, tim tamu tengah dalam kondisi menurun. Di ajang Liga Perancis, pekan kemarin, Lille hanya bermain imbang tanpa gol saat bertemu dengan Metz. Juara bertahan Liga Prancis ini pun saat ini terdampar di peringkat 11 klasemen sementara.

Peluang untuk kembali menjadi yang terbaik di Perancis juga sangat berat. Saat ini, Lille tertinggal 23 angka dari pemuncak klasemen sementara Ligue 1, Paris Saint-Germain (PSG).

Arsitek Chelsea Thomas Tuchel tetap tidak mau menganggap remeh Lille. Dia menilai Lille tetap merupakan lawan yang tak mudah untuk dikalahkan. Menurut dia, tim-tim asal Prancis memiliki gaya permainan yang mengandalkan fisik, karena itu mereka harus tetap mengantisipasi permainan lawannya tersebut.

Baca Juga:

Manchester United Menang, Dua Pemain Pengganti Jadi Penentu

"Ya, mereka saat ini sedang kesulitan. Ada alasan mengapa mereka seperti itu. Musim lalu mereka memiliki pelatih yang fantastis dan pemain yang fantastis. Mereka sangat, sangat kompetitif ketika saya berada di Paris. Anda bisa merasakan bahwa mereka adalah tim yang kuat, skuad yang kuat, dan klub yang sangat emosional," ungkapnya.

Tuchel pun menyebut, sulit untuk bermain di stadion mereka. Kekompakan antara pemain dan pelatih mereka luar biasa.

"Anda bisa merasakan bahwa mereka memiliki kesempatan untuk terus-menerus mendapatkan tempat di Liga Champions. Musim lalu mereka menjadi juara di Prancis dan itu capaian yang besar. Dari sana, mereka kehilangan pemain dan pelatih jadi ada perubahan besar," tandasnya.

83