Banyumas, Gatra.com – Sebanyak 34 film bakal berlaga dalam Sayembara Film Banjarwatulembu, Banjarnegara, Jawa Tengah. Puncak sayembara film ini digelar pada 26 Februari 2022 mendatang.
Sejumlah 34 film itu terdiri dari 11 fiksi dan 23 dokumenter bertema ‘Orisinil Banjarnegara’. Penyelenggara adalah Jurusan Broadcast SMK Darunnajah Banjarmangu, Banjarnegara.
Penggagas sayembara, Aziz Arifianto, mengungkapkan, kegiatan ini dilaksanakan untuk terus menghidupkan dunia film di Banjarnegara. Peserta adalah para pegiat ekstrakurikuler tingkat menengah atas dan pertama di Banjarnegara.
"Pesertanya dari Ekskul film sekolah SMA/SMK Sederajat dan SMP se-Banjarnegara. Karena memang dunia film di Banjarnegara didominasi oleh pelajar. Kita memfasilitasi mereka agar tetap tumbuh semangat membuat film meskipun di masa pandemi," kata Aziz, Minggu (20/2).
Mengingat situasi masih pandemi, ujar Aziz, kegiatan akan dilaksanakan secara kombinasi atau blended daring dan luring. Proses seleksi dan kurasi dilaksanakan secara daring penuh sejak awal Februari.
Dalam hal ini, panitia melibatkan dewan juri dosen MMTC Yogyakarta, Deri Prananda; Ketua Aliansi Jurnalis Video, Bambang Hengky; dan aktor film asal Banjarnegara, Aksara Dena.
"Penganugerahan nanti rencananya kita gelar di pendopo Banjarkulon dan juga situs Watu Lembu secara luring dengan peserta terbatas tepat di hari jadi Banjarnegara ke-451. Semoga ini menjadi hadiah ulang tahun yang manis bagi kota kita tercinta Banjarnegara,” ucap Aziz.
Salah satu juri, Bambang Hengky mengapresiasi perkembangan film di Banjarnegara. Menurutnya, meskipun kota kecil dan didominasi oleh pelajar yang memproduksi film, namun paling tidak selalu ada semangat untuk terus berkarya.
"Saya mengamati hampir setiap tahun selalu ada event film dan juga produksi film di Banjarnegara. Ini tentu hal baik yang harus terus dijaga, sembari kita terus meningkatkan kualitas film yang dibuat. Saya berharap dunia film di Banjarnegara dapat terus bergerak apapun situasi dan kondisinya," kata Bambang.