Jakarta, Gatra.com – Tabrakan terjadi di Jalan Gatot Soebroto, Jakarta Selatan, pada Minggu pagi (23/01). Sebuah mobil light truck menabrak bodi belakang sebuah mobil dump truck di depan Balai Kartini.
Dalam keterangan tertulis dari Kepala Sub Direktorat Penegakan Hukum (Kasubdit Gakkum) Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Arga Dirja Putera, disebutkan bahwa mobil light truck itu melaju dari arah barat ke arah timur. Mobil tersebut dikemudikan oleh seseorang berinisial Y.
Diduga karena kurang berhati-hati dan konsentrasi akhirnya light truck yang dikendarai Y menabrak bodi belakang sebuah dump truck yang sedang berhenti. Dump truck itu dikendarai oleh seseorang berinisial M.
"Pada saat itu [dump truck] sedang berhenti dikarenakan kendaraan mengalami pecah ban," ujarnya.
Sopir light truck berinisial Y itu meninggal dunia di tempat akibat dari kecelakaan ini, lalu dibawa ke RSCM. Adapun kendaraan dalam kecelakaan itu kondisinya rusak.