Home Olahraga Jelang FIA WEC 2022, Sean Gelael Pindah ke Team WRT

Jelang FIA WEC 2022, Sean Gelael Pindah ke Team WRT

Jakarta, Gatra.com – Pembalap Indonesia, Sean Gelael, resmi menjadi rekrutan anyar Team WRT untuk menghadapi ajang FIA World Endurance Championship (WEC) musim 2022.

Untuk diketahui, Team WRT merupakan jawara kelas LMP2 WEC musim 2021. Team WRT menaruh ketertarikan kepada Sean lantaran torehan gemilang pembalap berusia 25 tahun itu pada musim lalu. Sean sukses menempati posisi runner-up kelas LMP2 WEC 2021 bersama tim JOTA #28 yang berisikan pembalap Inggris, Tom Blomqvist dan pembalap Belgia, Stoffel Vandoorne.

“Meraih hasil fantastis pada tahun perdana kami di balapan LMP2 musim lalu tentu membanggakan tetapi kami juga dihadapkan pada tantangan: menyamai pencapaian serupa pada musim ini," ujar Team Principal WRT, Vincent Vosse, dalam keterangannya, Rabu (12/1).

Menurut Vincent, pihaknya telah bekerja keras untuk mencapai prestasi terbaik di berbagai sektor dan menyiapkan diri sebaik mungkin dengan modal determinasi dan motivasi yang telah perlihatkan selama ini.

"Juga satu hal yang kami tekankan, tetap rendah hati. Kami perkenalkan Sean Gelael, yang merupakan salah satu pembalap muda berbakat untuk membawa kami menjadi lebih baik," ujarnya.

Prestasi Sean musim lalu telah menorehkan tinta sejarah bagi dunia balap Tanah Air. Sean mampu menjadi pembalap Indonesia pertama yang mencatatkan capaian tertinggi pada ajang balapan tersebut.

"Saya sangat antusias bergabung dengan Team WRT, dengan seluruh sejarahnya dan debut fenomenalnya di ajang balap sportcar di mana mereka mampu menyapu bersih semuanya," ujar Sean Gelael.

Untuk WEC 2022 mendatang, Sean Gelael mengaku siap kembali beraksi dan bertekad memberikan gelar juara untuk Team WRT.

"Saya harap dapat memeberikan kontribusi terbaik musim ini guna menghadirkan gelar juara lagi. Pastinya itu tujuan saya," ujarnya.

555